Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

KOMPAS.com - Kroasia akan menjalani laga kontra Italia dalam matchday ketiga Grup B Euro 2024 atau Piala Eropa 2024.

Laga Kroasia vs Italia dalam jadwal Euro 2024 akan bergulir di Leipzig Stadium pada Senin (24/6/2024) atau Selasa (25/6/2024) dini hari WIB.

Adapun informasi mengenai prediksi skor dan susunan pemain Kroasia vs Italia di Euro 2024 akan tersemat di pada akhir artikel ini.

Saat ini klasemen Grup B dipimpin oleh Spanyol dengan enam poin, disusul Italia yang mengemas tiga poin.

Sementara itu, Kroasia masih tertahan di posisi terbawah klasemen dengan baru mengantongi satu poin.

Posisi Italia dalam klasemen Grup B Euro 2024 paling menguntungkan. Mereka berkesempatan besar untuk mengikuti jejak Spanyol ke babak 16 besar dengan finis sebagai runner up Grup B.

Berbeda dengan Italia, jalan Kroasia untuk mengamankan tempat di fase berikutnya tak semudah Gli Azzurri.

Kroasia wajib mengalahkan Italia dan berharap Albania gagal menang atas Spanyol agar bisa menyegel tempat kedua di Grup B sekaligus melaju ke 16 besar Piala Eropa 2024.

Pelatih Kroasia, Zlatko Dalic, mengatakan bahwa skuadnya saat ini belum tampil di level permainan mereka yang sesungguhnya.

"Kami belum memulai turnamen ini dengan baik. Kami belum bermain di level terbaik kami. Kami terlalu mudah kebobolan,” katanya dikutip dari laman UEFA.

Namun, pelatih Italia, Luciano Spalletti, tetap tak menganggap remeh lawannya tersebut dan mengatakan akan melakukan sejumlah perubahan.

Perubahan dirasa perlu bagi Italia yang pada laga kedua Grup B kalah 0-1 dari Spanyol. 

"Kroasia bukan hanya tim hebat, tetapi mereka juga sangat berpengalaman. Kami harus tetap waspada untuk mengetahui kapan harus meningkatkan tempo permainan dan kapan harus menurunkan tempo dan mengendalikan penguasaan bola,” ujar Spalletti.

"Saya membuat kesalahan dengan tidak melakukan beberapa perubahan antara pertandingan pertama dan kedua. Jadi kali ini, saya pikir saya perlu melakukan beberapa perubahan,” ucap pelatih yang membawa Napoli juara Liga Italia 2022-2023 itu.

Prediksi susunan pemain Kroasia vs Italia

Kroasia: Livakovic; Stanisic, Sutalo, Pongracic, Gvardiol; Modric, Brozovic, Kovacic; Pasalic, Kramaric, Sucic.

Italia: Donnarumma, Di Lorenzo, Bastoni, Calafiori, Darmian; Cristante, Jorginho; Cambiaso, Barella, Chiesa; Retegui.

Prediksi skor Kroasia vs Italia

  • Kroasia 1-1 Italia (Whoscored)
  • Kroasia 1-2 Italia (Kompas.com)
  • Kroasia 1-3 Italia (Sportskeeda)

https://bola.kompas.com/read/2024/06/24/18300078/prediksi-skor-dan-susunan-pemain-kroasia-vs-italia-di-euro-2024

Terkini Lainnya

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Internasional
Alasan Gareth Southgate Tetap 'Batu' dengan Pemilihan Pemainnya

Alasan Gareth Southgate Tetap "Batu" dengan Pemilihan Pemainnya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke