Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

KOMPAS.com - Uruguay mengalahkan Panama pada pertandingan Grup C Copa America 2024 di Hard Rock Stadium, Miami, Florida, Amerika Serikat, Senin (24/6/2024) pagi WIB. 

Laga Uruguay vs Panama berakhir dengan skor 3-1. Gol kemenangan La Celeste dipastikan lewat gol Maximiliano Araujo (16'), Darwin Nunez (85'), dan Matias Vina (90+1'). 

Sementara, satu gol balasan Panama dibukukan Michael Amir Murillo pada menit ke-90+5. 

Gol pembuka Uruguay bermula dari umpan Mathias Olivera di lapangan tengah ke Matias Vina yang berada di sayap kiri penyerangan.

Vina kemudian mengoper bola melewati kaki rekannya dan si kulit bulat mengarah ke Maximiliano Araujo. 

Pemain berusia 24 tahun itu lalu melepaskan tembakan kaki kiri dari dekat tepi kotak penalti ke pojok kiri gawang yang gagal dijangkau kiper Panama, Orlando Mosquera. 

Uruguay mendapat peluang lagi tiga menit kemudian lewat sundulan Giorgian De Arrascaeta yang masih bisa diblok lini pertahanan Panama. 

Darwin Nunez hampir membawa Uruguay menggandakan keunggulan pada menit ke-29. Namun, tendangannya yang mengarah ke gawang bisa diselamatkan Mosquera. 

Peluang bagi Panama pada menit ke-57, tetapi tendangan Jose Luis Rodriguez melewati gawang Uruguay. 

Dua menit kemudian, Rodriguez dapat peluang lagi saat ia menyambar bola muntah dari luar kotak penalti. 

Akan tetapi, tendangan kaki kirinya bisa digagalkan kiper Uruguay, Sergio Rochet. Menjelang akhir pertandingan, Federico Valverde membuat percobaan pada menit ke-72. 

Belum beruntung, tendangan pemain Real Madrid itu melebar dari gawang. Upaya Uruguay untuk menggandakan keunggulan berhasil pada menit ke-85. 

Umpan silang ke dalam kotak penalti disambut sundulan Maximiliano Araujo dan bola mengenai bahu pemain Panama. 

Si kulit bulat memantul ke Darwin Nunez yang berada di belakangnya dan langsung melepaskan tendangan voli ke gawang. 

Tim asuhan Marselo Bielsa itu menambah gol ketiga pada injury time berkat sundulan Matias Vina yang memanfaatkan tendangan bebas Nicolas de la Cruz. 

Beberapa saat sebelum peluit panjang berbunyi, Michael Amir Murillo memecah kebuntuan Panama pada menit ke-90+5. Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Uruguay.  

Susunan pemain Uruguay vs Panama

Uruguay: Rochet, Nandez, Oliveira (Caceres 60'), Ronald Araujo (Gimenez 46'), Vina, Arrascaeta (De La Cruz 60'), Ugarte, Valverde (Bentancur 85'), Pellistri, Nunez, Maximiliano Araujo.

Panama: Mosquera, Miller, Cordoba, Farina, Davis, Martínez (Welch 65'), Carrasquilla (Ayarza 89'), Murillo, Rodriguez (Gondola 84'), Fajardo (Guerrero 84'), Barcenas (Lenis 89').

https://bola.kompas.com/read/2024/06/24/10011768/hasil-uruguay-vs-panama-voli-darwin-nunez-bawa-la-celeste-menang-3-1

Terkini Lainnya

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Internasional
Alasan Gareth Southgate Tetap 'Batu' dengan Pemilihan Pemainnya

Alasan Gareth Southgate Tetap "Batu" dengan Pemilihan Pemainnya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke