Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

KOMPAS.com – Timnas putri Indonesia akan bertanding menghadapi Singapura dalam laga uji coba internasional.

Jadwal timnas putri Indonesia vs Singapura berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, pada Selasa (28/5/2024) pukul 19.00 WIB.

Adapun informasi mengenai link live streaming timnas putri Indonesia vs Singapura akan tersemat pada akhir artikel ini.

Juru racik timnas putri Indonesia, Satoru Mochizuki, mengakui bahwa dirinya masih belum mengetahui secara pasti peta kekuatan Singapura.

"Kekuatan Singapura yang terbaru saya tidak begitu tahu," kata Satoru Mochizuki, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Saya ingin melihat kembali kekuatan Singapura, khususnya di timnas senior. Ini nanti menjadi referensi," lanjutnya.

Mochizuki menjelaskan, pemain-pemain timnas putri Indonesia tengah melakukan evaluasi kekurangan soal komunikasi.

"Pemain tentunya akan memberikan yang terbaik," ungkap pelatih berkebangsaan Jepang itu.

"Mungkin persiapannya masih belum sempurna, tetapi saya rasa sampai saat ini komunikasi sudah berjalan bagus," katanya.

Menurut Mochizuki, formasi skuad timnas putri Indonesia saat ini sudah terisi dengan pemain-pemain terbaik. 

Ia menilai, para pemain senior bermain lebih gesit dan agresif jika dibandingkan dengan skuad U17 putri Indonesia. 

"Sebelumnya, kami sudah lihat timnas U17 putri dan sekarang untuk senior saya rasa lebih bagus tentunya," ujar Mochizuki. 

"Dibandingkan dengan U17, mereka lebih cepat, agresif, dan saya rasa lebih bagus dari U17. Jelas, karena mereka pemain timnas senior," kata Mochizuki.

Link live streaming timnas putri Indonesia vs Singapura

Laga timnas putri Indonesia vs Singapura bisa ditonton melalui link berikut >>> LINK.

https://bola.kompas.com/read/2024/05/28/14300038/jadwal-dan-live-streaming-timnas-putri-indonesia-vs-singapura-malam-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke