Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

KOMPAS.com - Kemenangan 3-0 Atalanta atas Torino pada Sabtu (25/5/2024) membuat Italia gagal mengirim enam tim ke Liga Champions musim depan.

Atalanta memastikan peringkat keempat di klasemen Serie A berkat hasil tersebut untuk mengamankan posisi ke Liga Champions via jalur liga.

Padahal, Atalanta sudah mengambil satu slot ke Liga Champions musim depan setelah menang atas Bayer Leverkusen di final Liga Europa pekan lalu.

Satu slot tambahan ke Liga Champions akan terbuka apabila La Dea finis di luar peringkat keempat Serie A.

Namun, pasukan Gian Piero Gasperini menang nyaman 3-0 atas Torino untuk finis di peringkat keempat musim, satu angka di atas Bologna.

Bologna sendiri berhak lolos juga ke Liga Champions walau finis peringkat kelima dengan menggunakan jatah tambahan berkat posisi Italia di rangking koefisien Italia.

Roma sendiri kalah 1-2 secara dramatis dari Empoli pada laga terakhir mereka di Serie A. 

Gol dramatis M'baye Niang pada injury time babak kedua memberikan Empoli yang tengah berjuang dari zona degradasi sebuah kemenangan penting.

Hasil ini ditambah poin penuh Udinese di markas Frosinone memastikan Empoli berhasil bertahan di kasta tertinggi Liga Italia setidaknya untuk satu musim lagi.

Pada laga lain di Serie A, Inter Milan sang juara membutuhkan dua gol Marko Arnautovic untuk menghindarkan mereka dari kekalahan kontra Verona pada pekan terakhir.

https://bola.kompas.com/read/2024/05/27/04452038/hasil-dan-klasemen-serie-a-italia-batal-kirim-6-tim-ke-liga-champions

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke