Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Skor Manchester City Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

KOMPAS.com - Manchester City akan bertemu dengan Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Pertandingan Manchester City dengan Arsenal akan berlangsung di Stadion Etihad, pada Minggu (31/3/2024), kickoff 22.30 WIB.

Partai ini merupakan pertama kalinya sejak jeda internasional rampung dilaksanakan.

Keduanya sedang terlibat dalam persaingan sengit meraih gelar juara liga pada musim kali ini.

The Gunners sedang menggunguli Man City di peringkat pertama klasemen dengan 64 poin, memimpin 1 angka dengan sang lawan.

Partai ini akan menjadi petaka maupun peluang bagi keduanya, di mana Arsenal bisa menjauh dari bayang-bayang Man City, jika berhasil menang dan sebaliknya.

Bagi The Citizen, partemuan ini akan menjadi sangat krusial untuk menjaga asa persaingan dengan Liverpool dan Arsenal.

Kekalahan dari Arsenal akan menciptakan jarak empat poin. Gelandang Manchester City, Rodrigo, memperingatkan kawan-kawannya akan pentingnya pertandingan menjelang.

"Bukan hanya pertandingan ini saja yang seperti final, tetapi semuanya dari sekarang hingga akhir musim," ujar Rodri mengutip dari Mirror UK.

Manchester City masih berpeluang untuk meraih juara treble seperti musim 2022-2023, saat ini sedang berada di perempat final Liga Champions, semifinal Piala FA, dan Liga Inggris 2023-2024.

"Kami masih berada di setiap kompetisi, tetapi setiap pertandingan yang Anda kalah meninggalkan Anda di luar," jelas Rodri.

"Jadi, kami harus memenangi hampir setiap pertandingan dan itu dimulai dengan menghadapi Arsenal, yang saat ini menjadi pemimpin klasemen," kata Rodri menambahkan.

Sementara itu, Arsenal telah bersiap untuk laga ini dan bertekad  untuk mempertahankan posisi teratas.

"Ini suatu pertandingan besar untuk kedua tim, itu pasti. Karena itu, kami akan memberikan dorongan besar lagi. Jika kami pergi ke sana dan menang, tetapi saya merasa masih jauh, perjalanan jauh setelah membuat semua dasar untuk memenanginya," terang pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

Gabriel, Saka, dan Martinelli masih belum bisa dipastikan bermain usai tidak bergabung latihan, tetapi terdapat kemungkinan bagi keduanya.

Persaingan yang terjadi dengan Liverpool dan Manchester City untuk meraih gelar juara liga menimbulkan gairah bagi para pemain Arsenal.

"Saya mengamati semuanya datang ke dalam bangunan dan saya menyukai energinya. Saya mencintai banyak senyum, mereka senang untuk datang kembali," kata Arteta.

Prediksi Skor Manchester City vs Arsenal

  • Manchester City 2-1 Arsenal (SportsKeeda)
  • Manchester City 2-1 Arsenal (WhoScored)
  • Manchester City 1-1 Arsenal (SportsMole)

https://bola.kompas.com/read/2024/03/31/10350028/prediksi-skor-manchester-city-vs-arsenal-kickoff-2230-wib

Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke