Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AC Milan Buru Bomber Baru, De Ketelaere dan Maldini Bisa Membantu

KOMPAS.com - AC Milan disebut bisa memanfaatkan dana hasil penjualan Charles De Ketelaere, Daniel Maldini, dan Alexis Saelemaekers untuk berburu bomber baru.

Pembelian striker anyar disebut menjadi prioritas Milan pada bursa transfer musim panas 2024 mendatang.

Klub beralias Il Rossoneri (Si Merah-Hitam) tersebut sadar mereka tak bisa terus menerus "memeras' gol dari bomber veteran Olivier Giroud.

Giroud memang masih menampilkan ketajaman meski usianya tak bisa lagi disebut muda untuk ukuran pesepak bola. 

Musim ini, di Serie A Liga Italia 2023-2024, penyerang timnas Perancis itu sudah mempersembahkan 12 gol plus delapan assist buat Milan. 

Dalam usia 37 tahun, Giroud masih menjadi sumber gol utama dan pemain tersubur Rossoneri musim ini.

Kontrak Giroud bersama Milan akan berakhir kurang dari enam bulan lagi, persisnya per 30 Juni 2024 nanti.

Striker kelahiran Chambery tersebut diberitakan siap meninggalkan Milan dan merapat ke klub Amerika Serikat, Los Angeles FC, pada musim panas 2024.

Karena itu, pencarian striker baru menjadi sebuah urgensi bagi Rossoneri. Milan sejauh ini dikatikan dengan sejumlah nama, mulai dari Joshua Zirkzee (Bologna), Viktor Gyokeres (Sporting CP), dan Benjamin Sesko (RB Leipzig).

Zirkzee (nilai pasar 40 juta euro), Sesko (30), dan Gyokeres (55) sudah pasti tak akan bisa ditebus Milan dengan harga yang murah. 

Namun, Milan disebut bisa mendapatkan tambahan dana transfer kurang lebih 40 juta euro dari hasil penjualan sejumlah pemain pinjaman.

La Gazzetta dello Sport menyebut Milan bisa mengharapkan pemasukan dari hasil melego Charles De Ketelaere.

Saat ini, De Ketelaere dipinjamkan Milan ke Atalanta, disertai opsi penebusan secara permanen.

Atalanta mesti membayar 22 juta euro plus 4 juta dalam bentuk bonus, untuk mempermanenkan pemain Belgia itu pada akhir musim nanti.

Selain De Ketelaere, Milan juga bisa melepas secara permanen Alexis Saelemaekers ke Bologna.

"Saya kehilangan kebahagiaan pada musim terakhir di Milan. Saya tak punya banyak waktu bermain atau mendapatkan kepercayaan. Di sini (Bologna) saya menemukan kembali senyuman saya," ujar Saelemaekers dikutip dari La Gazzetta dello Sport.

Penjualan Saelemaekers ke Bologna diperkirakan bisa mendatangkan pemasukan sekitar 10 juta euro buat Milan.

Dana ekstra untuk berburu striker baru juga bisa dihimpun Milan dari transfer Daniel Maldini.

Saat ini, Daniel Maldini tengah dipinjamkan ke Monza tanpa disertai klausul penebusan. Artinya, ia sudah pasti akan kembali ke Milan usai musim 2023-2024.

Akan tetapi, Daniel Maldini tampak menemukan sentuhan terbaiknya bersama Monza. Pada empat laga terakhir di Serie A Liga Italia, Maldini mengemas tiga gol buat Monza.

"Saya berharap Daniel bisa bertahan di sini selamanya," ucap pelatih Monza, Raffaele Palladino.

Apabila Milan memutuskan untuk memasukkan Daniel Maldini ke daftar jual, akan ada potensi pemasukan senilai 3-5 juta euro.

Dana sekitar 41 juta euro (sekitar Rp 701,4 miliar) pun bisa dikumpulkan Milan apabila mereka bisa menjual De Ketelaere, Saelemaekers, dan Maldini pada musim panas nanti.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/26/04000088/ac-milan-buru-bomber-baru-de-ketelaere-dan-maldini-bisa-membantu

Terkini Lainnya

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke