Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Joan Laporta Tolak Jual Pemain Barcelona meski Terkendala Keuangan

KOMPAS.com - Presiden Barcelona, Joan Laporta, menegaskan klubnya tidak akan menjual beberapa pemain kunci.

Sebelumnya, Barca dikabarkan akan menjual sejumlah pemain andalannya, seperti Frenkie de Jong, Pedri, dan Gavi.

Selain itu, Blaugrana juga mendapat tawaran sebesar 200 juta euro untuk Lamine Yamal.

Namun, Laporta menegaskan Barca tidak perlu menjual satu pun pemainnya meski sedang terkendala masalah keuangan.

Laporta pun menyatakan Barcelona telah menolak tawaran 200 juta euro demi mempertahankan pemain muda, Lamine Yamal.

Barcelona tidak akan menjual siapa pun dan terus fokus pada rencana mereka untuk mencapai target yang dituju.

"Kami tidak ingin menjual pemain besar mana pun,” kata Laporta dilansir dari Mundo Deportivo.

"Jika semua berjalan sesuai rencana dengan tujuan kami, kami tidak akan terpaksa menjual pemain mana pun," jelasnya.

Laporta menyebut dirinya ingin mempertahankan keutuhan pemain pada skuadnya, tetapi tidak akan mempermasalahkan jika ada seorang pemain yang ingin hengkang.

"Tentu saja jika seseorang ingin pergi, kami tidak akan menghentikannya. Saya tidak khawatir sama sekali dengan hal itu, kami ingin mempertahankan skuad yang sama," ujarnya.

Mengenai Lamin Yamal, Laporta dengan tegas telah menolak tawaran besar untuk klub karena telah menaruh percaya pada bintang muda tersebut.

"Kami menerima tawaran gila-gilaan untuk Lamine Yamal sekitar 200 juta euro dan tentu saja kami menolaknya," kata Laporta.

"Kami memercayai Lamine dan kami tidak perlu menjualnya," tambahnya.

Lebih lanjut, sang presiden menyebut bahwa pemain seperti Alejandro Balde, Fermin Lopez, dan Ronald Araujo juga telah menarik minat beberapa pihak lain.

Lagi-lagi Laporta pun menyatakan dirinya menolak untuk menjual para pemain demi mengutuhkan skuad Barcelona.

"Kami menerima tawaran untuk Balde, Fermin, Pedri, De Jong, Araujo, Gavi, dan kami tetap tidak ingin menjual bintang kami," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/24/18300078/joan-laporta-tolak-jual-pemain-barcelona-meski-terkendala-keuangan

Terkini Lainnya

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke