Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC Vs Persebaya: Widodo Tak Mau Ada Kesalahan Sekecil Apa Pun

KOMPAS.com – Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro, meminta pemainnya tak melakukan kesalahan sekecil apa pun saat melawan Persebaya.

Duel klasik antara Arema FC vs Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (27/3/2024), merupakan rangkaian pekan ke-30 Liga 1 2023-2024.

Arema FC menuju laga bertajuk derbi Jawa Timur itu dengan bekal hasil mengecewakan dalam dua pekan terakhir Liga 1.

Tim beralias Singo Edan berturut-turut bermain imbang melawan Bhayangkara FC (0-0) dan takluk secara dramatis dari Persita Tangerang (3-4).

Padahal, sebelum itu pasukan Widodo C. Putro sempat menuai tiga kemenangan beruntun.

Lantaran dua capaian buruk itu, Arema FC kembali mendekati zona degradasi. Singo Edan kini menempati peringkat 15 klasemen dengan 31 poin. 

Arema berhak berada di posisi yang lebih tinggi dari Persita (peringkat 16/31 poin) hanya karena catatan selisih gol yang lebih baik. 

Kendati demikian, Arema FC menyebut penurunan performa dalam dua laga terkini tak memengaruhi fokus mereka untuk melawan Persebaya Surabaya.

“Gangguan dari mana? Kalau dari klasemen kan wajar. Sepak bola kalau kalah atau menang kan wajar, bagaimana kami menyikapi itu,” kata pelatih Arema FC, Widodo C. Putro.

“Mereka menjadi pemain bola kan sudah lama. Jadi saya kira tetap ada evaluasi,” tuturnya menegaskan.

Widodo pun berpesan kepada pemainnya, untuk menaruh konsentrasi pada level tertinggi saat melawan Persebaya.

“Saya sampaikan pada pemain jangan bikin kesalahan sekecil apa pun. Kami evaluasi itu dan berharap pemain bisa meningkat secara individu dan tim, meningkatkan kemampuan,” ujar mantan pelatih Deltras Sidoarjo tersebut.

Pertahanan merupakan aspek yang mendapatkan sorotan Widodo. Musim ini gawang Arema FC sudah jebol 52 kali, alias hanya Bhayangkara FC (53 gol kebobolan) dan Persikabo (58) yang menderita gol lebih banyak dari mereka di Liga 1. 

“Terutama di dalam hal positioning baik dalam fase bertahan atau menyerang, terutama defending karena kesalahan kami saat (melakukan) defense,” ujarnya menambahkan.

Widodo C. Putro berharap evaluasi yang sudah dilakukan dapat langsung diaplikasikan pada laga selanjutnya kontra Persebaya.

Sang pelatih Arema FC melihat sikap positif telah ditunjukkan pemainnya dalam latihan yang digelar pada masa Ramadhan ini.

“Tentunya saat latihan, saya lihat lebih segar lagi. Untuk mentalitas tidak ada masalah, terbukti latihan pemain tetap semangat meskipun di bulan Ramadhan,” ucap Widodo menutup.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/23/04300028/arema-fc-vs-persebaya--widodo-tak-mau-ada-kesalahan-sekecil-apa-pun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke