Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

KOMPAS.com - Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, mengaku tak masalah bersaing dengan Nathan Tjoe-A-On.

Timnas Indonesia bakal melakoni laga menghadapi Vietnam dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga timnas Indonesia vs Vietnam dalam jadwal Kualifikasi Piala Dunia bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis (21/3/2024).

Pratama Arhan sejatinya merupakan pilihan utama Shin Tae-yong di posisi bek kiri timnas Indonesia.

Namun, Arhan mesti pasang alarm waspada. Sebab, dia saat ini mempunyai saingan untuk posisi utama bek kiri timnas Indonesia.

Nathan Tjoe-A-On yang juga dipanggil untuk membela timnas Indonesia berpotensi merebut posisi Pratama Arhan di bek kiri.

Walau demikian, Pratama Arhan merespons kehadiran Nathan Tjoe-A-On guna bersaing di timnas Indonesia dengan positif.

“Sangat bagus persaingan menurut saya sangat bagus,” kata Arhan dalam agenda Media Day yang dihadiri awak media termasuk Kompas.com pada Selasa (19/3/2024).

“Ya, kami persaingannya netral ya, positif,” ungkap mantan pemain klub Jepang, Tokyo Verdy, itu.

Pemain berumur 22 tahun itu justru menyadari dirinya belum sepenuhnya sempurna sehingga ingin mengambil banyak pelajaran dari pemain timnas Indonesia lainnya seperti Nathan atau Shayne Pattynama.

“Memang saya juga banyak kekurangan, saya juga harus belajar dari pemain-pemain lain juga seperti Shayne,” ungkap Pratama Arhan.

“Saya harus bisa mengambil ilmu juga dari mereka. Jadi, menurut saya ini persaingan sangat bagus dan positif,” lanjutnya.

Sementara itu, Pratama Arhan mengatakan bahwa dirinya sudah sepenuhnya siap untuk membela timnas Indonesia melawan Vietnam.

“Tentu, persiapan pribadi sangat baik, lalu persiapan tim juga sangat baik,” kata Pratama Arhan menjelaskan.

“Sekarang pemain juga sudah berkumpul walau belum bergabung semua, tetapi persiapan cukup baik.”

https://bola.kompas.com/read/2024/03/19/16100028/indonesia-vs-vietnam--arhan-tak-masalah-bersaing-dengan-nathan-pilih-ambil-ilmu

Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke