Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Pelatih Fisik PSS Asal Bosnia Puasa Ramadhan di Indonesia

KOMPAS.com - Pelatih fisik PSS Sleman, Anel Hidic, mendapatkan banyak pengalaman baru pada bulan Ramadhan pertamanya di Indonesia.

Anel Hidic merupakan seorang muslim sejak lahir. Di negara asalnya Bosnia Herzegovina, Islam menjadi agama mayoritas setelah Kristen Orthodox dan Katolik.

Sebagai seorang muslim, ia sudah sangat lekat dengan puasa dan rangkaian ibadah lainnya selama bulan Ramadhan.

Akan tetapi, Anel mengakui berpuasa di Indonesia terasa sangat berbeda dan sangat berkesan untuknya.

“Ini adalah pertama kalinya saya mengalami dan menjalani Ramadhan di Indonesia. Saya merasa sangat sehat dan senang merasakan Ramadhan di Indonesia. Ini waktu yang sangat menyenangkan,” ujar Anel Hidic.

Bukan soal makanan maupun soal kultur, hal yang paling menciptakan rasa beda tersebut adalah karena dirinya jauh dari keluarga dan tanah kelahiran.

“Hanya ada sedikit perbedaan antara bulan Ramadan di sini dan Bosnia-Herzegovina. Yakni, saya menjalani puasa tanpa keluarga di sini,” imbuhnya.

Maklum, Bulan Ramadhan adalah momen untuk berkumpul dengan keluarga. Sahur dan berbuka bersama menjadi saat yang paling dinantikan.

Dengan antusias ia menceritakan berbagai makanan khas Sarajevo yang biasa terhidang saat Ramadan.

“Makanan khas negara saya saat bulan Ramadhan ada banyak macamnya. Salah satunya yaitu Topa, Pita Burek, Soga Dolma, Cevapi, Somun, Sarma, Paprike, Zeljanica, Begova Corba, Telece I Jagnjece Pecenje, dan Tarhana,” terang pelatih fisik yang bergabung PSS pada putaran kedua Liga 1 2023-2024.

“Paling terkenal adalah Topa yaitu sajian sup keju panas yang paling diminati di sana," sambungnya.

Kini, ia berpuasa jauh dari tanah kelahiran dan dari keluarga. Terasa berat tapi ia tetap mengucap syukur sebagai bagian dari perjalanan karir dan hidup.

“Ini adalah anugerah kehidupan dari Allah SWT dan kami harus menerimanya,” ucap Anel Hidic.

Meskipun banyak tantangan, ia tetap menikmati Bulan Ramadhan secara utuh. Sebab, ia dikelilingi oleh keluarga baru PSS yang juga banyak muslim.

Selain itu, gegap gempita masyarakat Indonesia dalam menyambut Bulan Kemenangan membantunya melawan kesepian.

“Saya merasa sangat nyaman berada di Indonesia dengan mayoritas penduduk muslim sama seperti di Bosnia. Di sini dapat melihat banyak masjid serta mendengar lantunan adzan. Ini menjadi anugerah besar bagi saya,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/16/13402658/cerita-pelatih-fisik-pss-asal-bosnia-puasa-ramadhan-di-indonesia

Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke