Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persikabo Vs Arema FC, Singo Edan Siap Lanjutkan Tren Kemenangan

KOMPAS.com – Di bawah kendali Widodo Cahyono Putro, performa Arema FC terlihat begitu meyakinkan di dua laga terakhir Liga 1 2023-2024.

Tim berjulukan Singo Edan tersebut melibas RANS Nusantara FC dan Persija Jakarta dengan skor identik 3-2.

Selanjutnya, Arema akan menjalani laga away melawan Persikabo 1973 di Stadion Sultan Agung Bantul, Jumat (1/3/2024) pukul 15.00 WIB.

Dengan persiapan tim yang cukup matang, Widodo optimistis Arema FC dapat melanjutkan tren positifnya.

“Kami telah mempersiapkan tim dengan baik, secara fisik maupun psikologis pemain. Menurut kami sudah dipersiapkan dengan baik,” kata Widodo.

Apalagi saat ini kondisi kekompakan tim semakin solid pasca dua kemenangan beruntun yang dipetik di laga sebelumnya.

Untuk itu ia ingin Arema FC bisa melanjutkan konsistensinya dan terus menjaga kans keluar dari zona degradasi.

“Tentunya di match pemain tetap konsisten dengan apa yang kita mau dengan begitu kita berkomitmen dengan pertandingan-pertandingan berikutnya untuk bisa memenangkan setiap pertandingan. Jadi percaya kepada kemampuan tim dan selalu kompak setiap pemain dan saling support,” tutur Widodo C Putro.

Sementara menanggapi soal kemungkinan akan kembali memasang duet Charles Lokolingoy dan Dedik Setiawan yang tengah gacor dalam dua laga terakhir, ia memilih memberikan jawaban dengan bijak.

Menurut dia, siapa pun pemain Arema FC akan berkesempatan mencetak gol asal memiliki peluang yang terbuka di area pertahanan lawan.

Tim pelatih Arema FC juga tidak ingin hanya bertumpu pada satu dua pemain saja dalam mencetak gol.

“Bagi kami menurunkan 11 pemain yang sudah siap dari awal bukan berarti striker yang harus cetak gol tapi siapa pun yang mendapatkan kesempatan meskipun pemain belakang,” ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu.

“Kami berharap dapat mengonversikan menjadi gol karena ini yang dibutuhkan Arema. Bukan hanya kemenangan tapi effect gol yang diperlukan,” imbuhnya.

Widodo C Putro berharap pemain bisa memanfaatkan peluang dengan efektif saat menghadapi Persikabo. Karena raihan tiga poin akan membawa Arema FC kembali keluar meninggalkan zona degradasi sembari menunggu hasil yang diraih tim pesaing terdekat mereka di zona aman, Persita Tangerang.

“Saya harapkan kesempatan sekecil apapun bisa dijadikan gol,” pungkas legenda hidup Timnas Indonesia itu.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/01/14000098/persikabo-vs-arema-fc-singo-edan-siap-lanjutkan-tren-kemenangan

Terkini Lainnya

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke