Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bologna Menang 5 Laga Beruntun, Nama Thiago Motta Menggema

KOMPAS.com - Thiago Motta terus menunjukkan performa positif bersama Bologna musim ini. Teranyar, Motta dan Bologna berhasil menang 2-0 atas Hellas Verona pada Sabtu (24/2/2024) dini hari WIB.

Hasil terkini Bologna di depan pendukung mereka sendiri di Renato Dall'Ara tersebut merupakan kemenangan kelima beruntun bagi tim asuhan Motta.

Kemenangan datang lewat gol pada masing-masing babak yang dipersembahkan oleh Giovanni Fabbian (27') dan Remo Freuler (65').

Bologna tampil dominan dengan melepas jumlah tembakan hampir dua kali lebih banyak dari lawan mereka (12 banding 7) dan menorehkan hampir 60 persen penguasaan bola.

Sebelum ini, Bologna juga mengambil poin penuh lawan Sassuolo (4-2), Lecce (4-0), Fiorentina (2-0), dan Lazio (2-1).

"Saya tentu sangat puas dengan performa tim," ujar Thiago Motta di DAZN. "Ini adalah salah satu malam di mana kami harus bisa menikmatinya."

"Tak semua hal terlihat jelas dari pinggir lapangan, sekarang saya harus melihat balik siaran ulangnya dan mengapresiasi kualitas permainan kami dan tontonan yang ditunjukkan para fans."

"Kesatuan tim kami membuat perbedaan, ini adalah malam yang sangat berarti."

Sementara, sang pencetak gol, Remo Freuler, sangat senang dengan hasil yang diraih dan turut berbicara soal para fans yang menyanyikan nama pelatih Motta sepanjang laga.

"Laga sulit menghadapi lawan yang menyulitkan kami," ujarnya. "Namun, kami layak mendapat kemenangan dan saya senang mencetak gol."

"Saya dengar nyanyian kepada sang pelatih dari fans kami tetapi saya tak melihat reaksinya."

"Satu hal yang dapat saya katakan adalah kami punya pelatih yang sangat serius dan melakukan persiapan dengan sangat baik."

Thiago Motta mulai dikaitkan dengan sejumlah klub mapan Eropa. AC Milan sempat dikabarkan tertarik untuk meminangnya pada musim depan. 

Nama pria kelahiran Brasil yang mengantongi kewarganegaraan Italia itu juga masuk bursa pelatih baru Barcelona. 

https://bola.kompas.com/read/2024/02/24/12223458/bologna-menang-5-laga-beruntun-nama-thiago-motta-menggema

Terkini Lainnya

Real Madrid Malas di Final Liga Champions, Ancelotti Marahi Vinicius

Real Madrid Malas di Final Liga Champions, Ancelotti Marahi Vinicius

Liga Champions
Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Tanzania, Duet Ragnar dan Struick

Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Tanzania, Duet Ragnar dan Struick

Timnas Indonesia
Messi Pemain Ajaib, Ukir Rekor Lagi di MLS

Messi Pemain Ajaib, Ukir Rekor Lagi di MLS

Liga Lain
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia
IBL 2024: Wahyu Widayat Jati 'Cacing' Latih Amartha Hangtuah Jakarta

IBL 2024: Wahyu Widayat Jati "Cacing" Latih Amartha Hangtuah Jakarta

Sports
Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Sports
Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan 'Keajaiban' Carvajal

Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan "Keajaiban" Carvajal

Liga Champions
Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke