Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Xavi Sebut Madrid Diuntungkan Wasit, Ancelotti: Tidak Profesional!

KOMPAS.com – Juru racik Real Madrid, Carlo Ancelotti, membalas tuduhan yang diungkapkan pelatih Barcelona, Xavi Hernandez kepada Los Blancos.

Xavi Hernandez memberikan sebuah pernyataan kontroversial mengenai Real Madrid besutan Carlo Ancelotti.

Saat itu, Xavi menyebut Real Madrid selalu diberikan keuntungan oleh wasit ketika mentas di Liga Spanyol.

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu bahkan sampai mengatakan bahwa semua orang dapat melihat dengan jelas keuntungan yang diberikan wasit kepada Madrid.

“Real Madrid selalu diuntungkan wasit pekan demi pekan,” kata Xavi Hernandez, dikutip dari Mundo Deportivo.

“Semua orang bisa melihatnya,” ungkap mantan pemain timnas Spanyol yang menjuarai Piala Dunia 2010 itu.

Carlo Ancelotti merasa tidak terima dengan pernyataan Xavi mengenai Real Madrid yang disebut diperlakukan spesial oleh wasit.

Pelatih berjuluk Don Carlo itu langsung menyerang Xavi. Ia mengatakan bahwa Xavi tidak memperlihatkan sikap profesional.

Menurut Carlo Ancelotti, Xavi juga terlihat tidak menghormati sepak bola Spanyol dengan mengklaim Madrid diuntungkan wasit.

“Saya seorang profesional,” ungkap mantan pelatih Chelsea, AC Milan, dan Bayern Muenchen itu.

“Sebagai seorang profesional, saya tidak ingin turun ke level ini demi menghormati sepak bola Spanyol.”

“Jangan bertanya lagi, ini bukan level untuk profesional,” kata pelatih yang membawa Madrid juara Liga Champions musim 2021-2022 dan 2013-2014.

Adapun Carlo Ancelotti tengah mempersiapkan Real Madrid untuk menjalani duel kontra Atletico Madrid dalam pekan ke-23 LaLiga 2023-2024.

Laga Madrid vs Atletico dijadwalkan berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu pada Senin (5/2/2024) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2024/02/04/04000078/xavi-sebut-madrid-diuntungkan-wasit-ancelotti--tidak-profesional-

Terkini Lainnya

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke