Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Al Hilal Vs Inter Miami: Selebrasi Ronaldo dan 7 Gol, Messi dkk Tumbang

KOMPAS.com – Al Hilal berhasil mengalahkan Inter Miami dengan skor 4-3 dalam pertandingan persahabatan bertajuk Riyadh Season Cup 2024.

Laga Al Hilal vs Inter Miami dalam jadwal Riyadh Season Cup 2024 berlangsung di Stadion Kingdom Arena pada Selasa (30/1/2024) dini hari WIB.

Al Hilal langsung memberikan "sengatan" ke Inter Miami seusai mencetak gol pembuka melalui tembakan kaki kanan Aleksandar Mitrovic pada menit ke-10.

Kontribusi Aleksandar Mitrovic mengantarkan Al Hilal memimpin 1-0 atas Inter Miami.

Selang tiga menit, Al Hilal kembali membukukan gol. Kali ini, Abdullah Al-Hamdan yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-13.

Abdullah Al-Hamdan menyarangkan bola ke gawang Inter Miami dengan sebuah tendangan mendatar ke arah pojok kiri dari luar kotak penalti. Al Hilal pun unggul 2-0.

Inter Miami menipiskan jarak 1-2 dari Al Hilal seusai Luis Suarez membukukan gol dengan sepakan kaki kanan.

Namun, Inter Miami mesti menerima kenyataan kembali kebobolan dari Al Hilal melalui kontribusi Michael Richard Delgado pada menit ke-44.

Bermula dari umpan Abdullah Al-Hamdan, Michael Richard melepaskan tandukan ke gawang guna membawa Al Hilal unggul 3-1 atas Inter Miami.

Masuk menit ke-53, Inter Miami mendapatkan penalti seusai David Ruiz dijatuhkan di kotak terlarang oleh pemain Al Hilal, Mohammed Jahfali.

Lionel Messi maju sebagai algojo. Ia berhasil menjalankan tugas dengan baik seusai tembakannya ke arah pojok kanan meluncur mulus ke gawang Al Hilal.

Inter Miami lantas memangkas jarak menjadi 2-3 dari Al Hilal.

Inter Miami lalu berhasil menyamakan kedudukan 3-3 dengan Al Hilal setelah David Ruiz merobek gawang Al Hilal melalui tendangan David Ruiz pada menit ke-55.

Akan tetapi, Al Hilal mampu tenang. Tim berjuluk The Boss itu lantas mencetak gol kemenangan 4-3 atas Inter Miami melalui sundulan Malcom pada menit ke-88.

Susunan pemain Al Hilal vs Inter Miami

Al Hilal: 31-Alwotayan; 12-Alshahrani, 7-Jahfali, 4-Aldawsari, 6-Renan Lodi; 22-Milinkovic-Savic, 8-Neves; 96-Michael, 14-Alhamddan, 77-Malcom; 9-Mitrovic.

Pelatih: Jorge Jesus.

Inter Miami: 1-Callender; 2-Yedlin, 6-Aviles, 27-Kryvtsov, 32-Allen, 18-Alba; 24-Gressel, 5-Busquets, 41-Ruiz; 10-Messi, 9-Suarez.

Pelatih: Gerardo Martino.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/30/05394148/hasil-al-hilal-vs-inter-miami-selebrasi-ronaldo-dan-7-gol-messi-dkk-tumbang

Terkini Lainnya

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke