Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Asnawi Mangkualam Bicara Tanggung Jawab dalam Mengambil Penalti

KOMPAS.com - Asnawi Mangkualam berbicara mengenai penalti yang dirinya ambil saat Timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0 pada laga lanjutan Grup D Piala Asia 2024, Jumat (19/1/2024).

Gol tunggal Asnawi Mangkualam dari titik putih pada menit ke-42 menjadi penentu kemenangan laga Indonesia vs Vietnam. Ini merupakan kali pertama Indonesia mendapatkan penalti sepanjang sejarah partisipasi di Piala Asia.

Kemenangan tersebut juga membuat Vietnam tersingkir dari Piala Asia 2023.

Sebelum mengambil penalti, Asnawi terlihat mendapat dukungan dan kata-kata penyemangat dari rekan-rekannya. Ia pun maju dengan berani dan mengirim kiper lawan ke arah salah.

Bek sayap kanan tersebut pun berbicara mengenai penalti yang ia ambil sesuai laga.

"Memang itu instruksi dari pelatih dan sudah ditentukan," tuturnya kepada Antara seusai laga di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, tersebut.

"Siapa pun yang diberikan tanggung jawab harus siap mengeksekusi dengan baik dan bantu tim menuju kemenangan. Jadi, siapa saja harus siap."

Asnawi pun mengutarakan bahwa dirinya memang telah berlatih penalti sepanjang persiapan di Turkiye.

"Saya menyerahkan semuanya kepada Tuhan dan alhamdulillah bisa mengeksekusi dengan tenang," Asnawi menceritakan.

"Kalau diberikan tanggung jawab tersebut ya harus siap. Saya memang juga sudah mempersiapkan di latihan juga," pungkasnya.

Asnawi sendiri bermain hingga menit ke-56 laga tersebut sebelum digantikan oleh Witan Sulaeman.

Garuda kini akan bersiap sebelum menghadapi laga terakhir Grup D kontra Jepang pada Rabu (24/1/2023).

https://bola.kompas.com/read/2024/01/20/05570378/asnawi-mangkualam-bicara-tanggung-jawab-dalam-mengambil-penalti

Terkini Lainnya

Kata Ahsan/Hendra Usai Kalah dari No 2 Dunia di Indonesia Open 2024

Kata Ahsan/Hendra Usai Kalah dari No 2 Dunia di Indonesia Open 2024

Badminton
Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Sports
David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

Liga Indonesia
Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Badminton
Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Badminton
BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Timnas Indonesia
Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Liga Champions
Para Perempuan di Balik Timnas Indonesia Vs Irak

Para Perempuan di Balik Timnas Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024, Sisa 4 Wakil Merah Putih Berjuang di Perempat Final

Jadwal Indonesia Open 2024, Sisa 4 Wakil Merah Putih Berjuang di Perempat Final

Badminton
Daftar Pemain Timnas Inggris untuk Euro 2024: Grealish-Maguire Luput

Daftar Pemain Timnas Inggris untuk Euro 2024: Grealish-Maguire Luput

Internasional
Indonesia Kalah dari Irak, Kondisi Lapangan SUGBK Pengaruhi Permainan Garuda

Indonesia Kalah dari Irak, Kondisi Lapangan SUGBK Pengaruhi Permainan Garuda

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

Sports
Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke