Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Percakapan Para Pemain Buat Jiwa Guardiola Tergugah, Janjikan Kejutan

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menyimpan cerita menarik ketika perjalanan menuju Inggris saat berada di pesawat usai menjuarai Piala Dunia Antarklub 2023.

Kala itu, pria berkepala plontos ini mendengar percakapan para pemain membahas pertandingan jelang melawan Everton yang berlangsung pada Kamis (28/12/2023) dini hari WIB.

Pep yang mendengar percakapan tersebut merasa tergugah jiwanya. 

Menurut dia, para pemain yang bercakap-cakap memiliki semangat bertanding yang tinggi di liga. 

"Mereka tidak mengetahui saya mendengarkan dan mereka mulai membicarakan tentang Everton," ujar Pep dikutip dari The Guardian.

"Wow, ini tim saya. Saya memiliki perasaan mereka masih ingin mencoba. Kami memainkan banyak pertandingan musim ini dan banyak orang mengatakan kami tidak lagi sama," ujar Guardiola.

Bagi pelatih yang memiliki empat gelar Piala Dunia Antarklub itu, apa yang diperbincangkan oleh para pemain merupakan mentalitas bertarung.

"Itu membuktikan lagi betapa istimewanya grup dari para pemain dan mentalitas yang dimiliki dalam 'tulang' kami," kata pelatih berkebangsaan Spanyol ini.

Hal ini tidak lepas dari penampilan The Citizens di Liga Inggris 2023-2024. Mereka saat ini tidak memuncaki klasemen dan performa yang dinilai kurang superior dibanding musim sebelumnya.

Kini, mereka menduduki peringkat keempat klasemen dengan 37 poin usai mengalahkan Everton.

Guardiola pun menjanjikan akan terjadi banyak kejutan.

"Saya tahu kami tidak tidak berada di posisi teratas liga, tetapi banyak hal yang akan terjadi. Akan banyak terjadi kejutan dan sesuatu akan di sana," ucap Guardiola. 

Manchester City baru saja meraih kemenangan comeback 3-1 atas Everton, Kamis (28/12/2023) dini hari WIB.

Tri gol disarangkan oleh tiga pemain Manchester City untuk melumat perlawanan Everton dalam pertandingan yang berlangsung di Goodison Park.

Phil Foden, Julian Alvarez, dan Bernardo Silva masing-masing berkontribusi satu gol untuk kemenangan Manchester City.

Pada pertandingan tersebut, gelandang Manchester City, yakni Kevin De Bruyne, belum dibawa oleh Guardiola meski sudah ikut berlatih bersama skuad.

Diketahui bahwa saat ini De Bruyne masih menjalani pemulihan dari cedera hamstring yang dideritanya.

"Kevin sudah hampir pulih, tetapi ia mengalami kelelahan kemarin dan kami harus berhati-hati," ujar Guardiola.

"Saya ingin dia bermain di laga berikutnya atau Huddersfield (di Piala FA), tetapi yang terpenting adalah menjaga kebugarannya untuk waktu yang lama, bukan hanya untuk satu laga saja," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/12/28/21000018/saat-percakapan-para-pemain-buat-jiwa-guardiola-tergugah-janjikan-kejutan

Terkini Lainnya

Como 1907 Bakal Jadi Tim 'Musafir' Serie A, Pakai Kandang Verona

Como 1907 Bakal Jadi Tim "Musafir" Serie A, Pakai Kandang Verona

Liga Italia
Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Liga Champions
BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

Liga Indonesia
Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Liga Indonesia
Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Liga Spanyol
Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Prediksi EA Sports FC: Dortmund Kalahkan Madrid dengan 10 Pemain di Final

Liga Champions
Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Manajer Timnas U20 Ungkap Tujuan Kedatangan Fabregas

Liga Indonesia
Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Para Juara Milklife Soccer Tangerang

Liga Indonesia
Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

Liga Indonesia
Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Kabar Transfer: Antonio Conte ke Napoli, Mourinho Menuju Fenerbahce

Liga Lain
Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke