Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liverpool Vs West Ham: Pesta Gol 5-1, The Reds ke Semifinal Piala Liga Inggris

KOMPAS.com - Liverpool lolos ke semifinal Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham. 

Pertandingan Liverpool vs West Ham yang berlangsung di Stadion Anfield, Kamis (21/12/2023) dini hari WIB, tuntas dengan skor 5-1. 

Pesta gol Liverpool lahir berkat kontribusi Dominik Szoboszlai (28'), Curtis Jones (56', 84'), Cody Gakpo (71'), dan Mohamed Salah (82'). Sementara, gol West Ham dibukukan Jarrod Bowen (77'). 

Liverpool menjadi tim terakhir yang melaju ke semifinal Piala Liga Inggris musim ini setelah Fulham, Middlesbrough, dan Chelsea. 

Rangkuman pertandingan

Tuan rumah langsung menekan sejak awal pertandingan. Menit keempat, Szoboszlai menusuk ke depan melalui lini tengah dan melepaskan tembakan jarak jauh. 

Namun, tendangan pemain asal Hongaria itu melenceng usai membentur Darwin Nunez di dalam kotak penalti. 

Liverpool menciptakan peluang lagi pada menit ke-14 lewat aksi Harvey Elliott, tetapi tendangannya melambung tipis di atas mistar gawang. 

Untuk pertama kalinya West Ham mendapat peluang pada menit ke-19. Itu bermula dari pergerakan Edson Alvarez di tengah lapangan yang mengelabui tiga pemain Liverpool. 

Ia menemukan Said Benrahma yang langsung menggiring bola ke dalam kotak penalti. Tetapi, upayanya berhasil digagalkan. 

Liverpool membuka keunggulan terlebih dulu pada menit ke-28 berkat Szoboszlai. Gol bermula dari aksi Quansah yang merebut bola dari Benrahma. 

Quansah lantas memberikan umpan yang diselesaikan dengan tendangan keras Szoboszlai ke pojok bawah gawang West Ham kawalan kiper Alphonse Areola. 

Cody Gakpo nyaris membawa Liverpool memperlebar keunggulan pada menit ke-45 andai sundulannya tidak melenceng dari sasaran. 

Gol kedua Liverpool tercipta pada menit ke-56 lewat tendangan Curtis Jones yang memanfaatkan servis Darwin Nunez. 

Mo Salah yang baru dimasukkan pada menit ke-60 menggantikan Szoboszlai langsung memberikan ancaman dua menit setelahnya. 

Ia memberikan umpan ke Elliot yang ada di dalam kotak penalti. Tetapi, tendangan sang rekan mampu diblok Areola. 

Alih-alih mencetak gol, West Ham justru kebobolan untuk ketiga kalinya pada menit ke-71. Kali ini, mereka dijebol tendangan Cody Gakpo dari luar kotak penalti.  

The Hammers, julukan West Ham, baru memecah kebuntuan pada menit ke-77 berkat tendangan Jarrod Bowen. 

Fakta menariknya adalah gol itu tercipta dari satu-satunya shot on target West Ham sepanjang pertandingan. 

Namun, pesta gol Liverpool di Anfield belum selesai. The Reds mencetak dua gol dalam dua menit beruntun berkat aksi Mo Salah (82') dan Curtis Jones (84'). 

Gol-gol tersebut sekaligus memastikan kemenangan Liverpool, sehingga mereka berhak mendapatkan tiket ke semifinal Piala Liga Inggris. 

LIVERPOOL VS WEST HAM 5-1 (Dominik Szoboszlai 28', Curtis Jones 56', 84', Cody Gakpo 71', Mo Salah 82'/Jarrod Bowen 77'). 

Susunan pemain Liverpool vs West Ham 

Liverpool (4-3-3): 62-Kelleher, 2-Gomez, 78-Quansah, 4-Van Dijk, 21-Tsimikas, 8-Szoboszlai, 3-Endo, 17-Jones, 19-Elliot, 18-Gakpo, 9-Nunez. 

West Ham (4-2-3-1): 23-Areola, 5-Coufal, 15-Mavropanos, 21-Ogbonna, 2-Johnson, 28-Soucek, 19-Alvarez, 14-Kudus, 8-Fornals, 23-Benrahma, 20-Bowen. 

https://bola.kompas.com/read/2023/12/21/04521188/hasil-liverpool-vs-west-ham-pesta-gol-5-1-the-reds-ke-semifinal-piala-liga

Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke