Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Porto, Saat Xavi Minta Dukungan Suporter...

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, meminta dukungan para suporter untuk pertandingan penting Barcelona melawan FC Porto di matchday kelima Grup H Liga Champions 2023-2024, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB.

Partai Barcelona kontra Porto akan berlangsung di Stadion Olimpico Lluis Companys (kandang Barcelona sementara).

Blaugrana terlihat bisa lolos ke babak 16 besar dengan mudah setelah memenangi tiga pertandingan awal di fase grup.

Namun, Barca harus menelan kekalahan seusai ditundukkan Shakhtar Donetsk 0-1 pada matchday keempat.

Pertandingan besok hari akan menjadi peluang bagi skuad besutan Xavi untuk bisa mengamankan satu tempat di babak knockout.

Sebagai informasi, Barcelona gagal melaju ke babak 16 besar dalam dua musim terakhir.

"Ini adalah satu partai yang sangat penting dan vital bagi kami. Tergantung kepada kami untuk menjadi yang pertama," ujar Xavi dikutip dari Reuters. 

"Setelah dua tahun, ini adalah kesempatan yang luar biasa. Kami bermain di kandang sendiri. Kami membutuhkan para pendukung. Semoga ini akan menjadi malam yang ajaib," katanya.

"Sangat penting bagi para pendukung untuk hadir di sana. Beberapa tahun terakhir, kami menderita. Sangat penting bagi mereka untuk berada bersama tim," ucap Xavi.

Menghadapi Porto, klub dari Spanyol ini tidak dalam performa yang cukup baik. Terakhir mereka ditahan imbang 1-1 Rayo Vallecano di LaLiga.

"Akhir-akhir ini, banyak hal tidak berjalan sesuai dengan keinginan kami, tetapi pertandingan melawan Vallecano memang harus dimenangkan," ujar sang manajer.

"Kami telah menciptakan permainan dan di babak kedua kami lebih agresif. Kami tidak memiliki kesinambungan dalam permainan, tetapi orang-orang merasa nyaman dengan rencana kami. Ruang ganti sangat kompak," ujarnya.

Jelang pertandingan, juara lima kali Liga Champions ini tidak akan diperkuat oleh gelandang muda Gavi yang menderita cedera ketika pertandingan internasional bersama Spanyol. 

Adapun kiper Marc-Andre ter Stegen tidak bermain melawan Vallecano karena cedera punggung, tapi bisa kembali dalam laga kontra Porto.

"Besok Marc akan mencoba, kita lihat saja bagaimana keadaannya. Dia belum berlatih. Besok kami akan mencoba untuk melihat apakah dia sudah 100 persen," kata Xavi.

https://bola.kompas.com/read/2023/11/28/09200008/barcelona-vs-porto-saat-xavi-minta-dukungan-suporter

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke