Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skenario Timnas Indonesia Lolos Grup Piala Dunia U17 2023, Penentuan Vs Maroko

KOMPAS.com – Timnas U17 Indonesia tampil cukup bagus di Piala Dunia U17 2023 dan punya kans lolos dari grup Piala Dunia U17 2023. Lalu, bagiamana skenario timnas Indonesia lolos 16 besar Piala Dunia U17?

Timnas U17 Indonesia berhasil menorehkan dua hasil imbang dalam babak penyisihan Grup A Piala Dunia U17 2023.

Hasil seri diperoleh timnas U17 Indonesia saat bertanding melawan Ekuador (1-1) dan Panama (1-1) pada fase Grup A Piala Dunia U17 2023.

Dengan demikian, timnas U17 Indonesia mengantongi dua poin dari dua laga babak fase Grup A Piala Dunia U17 2023.

Timnas U17 Indonesia berada di bawah Ekuador (4 poin) dan Maroko (3 poin) yang berurutan menduduki posisi pertama dan kedua.

Skuad berjuluk Garuda Asia itu masih mempunyai kesempatan untuk menembus babak 16 besar Piala Dunia U17 2023.

Laga timnas U17 Indonesia vs Maroko dalam jadwal Piala Dunia U17 2023 berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Kamis (16/11/2023).

Menang melawan Maroko

Kemenangan atas Maroko dapat melancarkan jalan timnas U17 Indonesia meraih tiket 16 besar Piala Dunia U17 2023.

Jika menang melawan Maroko, timnas U17 Indonesia berpotensi keluar sebagai juara Grup A Piala Dunia U17 2023.

Skenario itu bisa terwujud seandainya Ekuador menelan kekalahan dari Panama dalam matchday terakhir Piala Dunia U17 2023.

Imbang melawan Maroko

Hasil imbang melawan Maroko juga masih membuka kesempatan timnas U17 Indonesia menembus 16 besar Piala Dunia U17 2023. 

Nantinya, timnas U17 Indonesia akan mengemas tiga poin dalam klasemen Grup A Piala Dunia U17 2023.

Kondisi itu membuat timnas U17 Indonesia berpotensi melaju ke 16 besar Piala Dunia U17 2023 melalui jalur peringkat ketiga terbaik.

Sebanyak empat tim peringkat ketiga terbaik dari keenam grup di turnamen ini akan melaju ke babak knockout.

Sekarang ini, Indonesia duduk di peringkat keempat atau terakhir dari tim-tim peringkat ketiga terbaik lain dengan torehan dua poin.

Pasukan Bima Sakti hanya tertinggal satu angka dari Iran, Uzbekistan, dan Jepang di atas mereka.

Kalah dari Maroko

Sementara itu, kekalahan melawan Maroko masih menyimpan asa Indonesia melaju ke babak knock-out Piala Dunia U17 2023.

Namun, skenario tersebut sangat berat untuk membawa Indonesia lolos ke 16 besar Piala Dunia U17 2023.

Pasalnya, timnas U17 Indonesia harus berharap hasil-hasil laga lain termasuk tumbangnya Panama dari Ekuador di Grup A.

Selain itu, timnas U17 Indonesia harus mengantongi poin dan selisih gol lebih tinggi dari tim-tim yang menempati peringkat ketiga terbaik Piala Dunia U17 2023.

https://bola.kompas.com/read/2023/11/15/05520958/skenario-timnas-indonesia-lolos-grup-piala-dunia-u17-2023-penentuan-vs-maroko

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke