Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kualifikasi Piala Dunia 2026, Persib Sumbang Pemain Terbanyak di Timnas Indonesia

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 27 pemain untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Timnas Indonesia tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bersama Irak, Vietnam, dan Filipina. 

Skuad Garuda dijadwalkan melawan Irak (16 November 2023) dan Filipina (21 November 2023), sebelum nanti bersua Vietnam pada 21 Maret 2024. 

Untuk melawan Irak dan Filipina, 27 pemain dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia. Persib menyumbangkan pemain paling banyak. 

Ada tiga pemain Maung Bandung yang menghiasi skuad Garuda, yakni Marc Klok, Rachmat Irianto, dan Moh Edo Febriansyah. 

Edo mengisi pos lini belakang timnas Indonesia bersama sembilan pemain lainnya termasuk Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, dan Sandy Walsh. 

Elkan terutama jadi sorotan setelah ia berhasil menyumbangkan gol pertamanya bagi Ipswich Town dalam kekalahan 1-3 kontra Fulham di ajang Piala Liga pada Kamis (2/11/2023) dini hari WIB.

Sementara itu, Marc Klok dan Rachmat Irianto mewarnai persaingan pemain di lini tengah. 

Setelah Persib, ada Borneo FC, Dewa United, Persis, Persija, dan Persikabo yang masing-masing menyumbang dua pemain.

Sementara itu, Shin Tae-yong tak memanggil dua pemain yang berkiprah di luar negeri yaitu Ivar Jenner (FC Utrecht) dan Marselino Ferdinan (KMSK Deinze) karena mengalami cedera. 

Menjelang lawan Irak, Shin Tae-yong sebelumnya sudah mengakui keunggulan sang lawan. Namun, ia meminta Garuda untuk tetap percaya diri. 

"Pertandingan away melawan Irak. Mereka lebih kuat daripada kami," kata Shin Tae-yong, dilansir dari BolaSport.com, 19 Oktober 2023. 

"Jadi, yang penting pemain harus percaya diri. Bahkan, mereka (pemain Indonesia) nanti harus berani bermain di daerah lawan," tutur pelatih asal Korea Selatan ini. 

Timnas Indonesia dijadwalkan berkumpul pada 11 November 2023 dan langsung terbang ke Irak pada malam harinya.

https://bola.kompas.com/read/2023/11/02/22091828/kualifikasi-piala-dunia-2026-persib-sumbang-pemain-terbanyak-di-timnas-indonesia

Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke