Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Tak Pantas Raih Ballon d'Or, Mbappe-Haaland Jadi Kandidat Utama

KOMPAS.com - Pemain timnas Perancis, Adrien Rabiot, menilai Lionel Messi tak pantas meraih penghargaan Ballon d’Or 2023.

Messi mempunyai prestasi apik bersama timnas Argentina. Ia berhasil membawa tim berjuluk Tim Tango mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022.

Kepastian Messi dan timnas Argentina berjaya di Piala Dunia 2022 setelah menumbangkan Perancis di partai final melalui adu penalti via skor 4-2.

Messi memang sangat bersinar di Piala Dunia 2022. Sosok beralias La Pulga itu bahkan didapuk sebagai Pemain Terbaik turnamen.

Namun, prestasi gemilang tak begitu saja membuat Messi didukung untuk meraih Ballon d’Or 2023.

Ia dinilai tak pantas menerima penghargaan Ballon d’Or 2023, kendati juara Piala Dunia 2022.

Menurut Adrien Rabiot, kandidat utama peraih Ballon d’Or 2023 adalah Erling Haaland atau Kylian Mbappe.

Haaland mengantongi pencapain apik bersama Manchester City. Ia menjadi sosok penting di balik keberhasilan Citizens musim lalu.

Penyerang asal Norwegia itu meraih treble winner seusai juara Piala FA, Liga Champions, dan Premier League musim lalu bersama Man City.

Haaland bahkan mengemas 52 gol dari 53 penampilan bersama Manchester City di semua kompetisi. 

Di lain sisi, Kylian Mbappe sukses menjadi top skor Piala Dunia 2023 dengan torehan delapan gol bersama timnas Perancis.

“Saya mendengar Messi akan mendapatkan (Ballon d’Or 2023),” kata Rabiot kepada RMC Sport dikutip dari Diario AS.

“Namun, dari sisi olahraga, seharusnya Erling Haaland atau Kylian Mbappe,” lanjut mantan pemain Paris Saint Germain (PSG) itu.

Rabiot menjelaskan, memang tidak mudah untuk memilih pemenang Ballon d’Or 2023 antara Haaland dan Mbappe.

“Sulit untuk memilih salah satu dari yang lain, tergantung apa dasarnya,” ungkap mantan rekan setim Mbappe di PSG itu.

“Tidak semua orang bakal setuju. Namun, ini antara mereka berdua,” lanjut pemain berumur 28 tahun itu.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/12/04290058/messi-tak-pantas-raih-ballon-d-or-mbappe-haaland-jadi-kandidat-utama

Terkini Lainnya

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke