Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Vs Galatasaray, Perintah Ten Hag: Berkaca!

Man United menyasar perbaikan performa kala menjamu Galatasaray pada matchday kedua Grup A Liga Champions 2023-2024.

Duel Man United vs Galatasaray akan dilangsungkan di Stadion Old Trafford, Rabu (3/10/2023) dini hari pukul 02.00 WIB.

Manchester United besutan Erik ten Hag berambisi bangkit dari pedih kekalahan pada matchday pertama di markas Bayern Muenchen.

Kekalahan 3-4 dari Bayern di Allianz Arena mengawali perjalanan MU di pentas Liga Champions musim ini.

Perintah Ten Hag kepada pemain Man United sederhana. Ia meminta anak asuhnya berkaca.

"Jika Anda mencetak tiga gol di Muenchen dan masih gagal meraih poin, Anda harus berkaca," ujar Ten Hag kepada CBS.

"Sebab, Anda menembak kaki sendiri," tutur eks pelatih Ajax dan Go Ahead Eagles itu usai kalah dari Bayern.

Seperti kata Ten Hag, MU seperti bikin susah hidup mereka sendiri dengan melakukan kesalahan individual. 

Seperti diketahui, salah satu gol kemenangan Bayern yang dicetak oleh Leroy Sane dipicu oleh blunder kiper MU, Andre Onana.

Pada akhir pekan silam, Ten Hag juga kembali menyesalkan kesalahan, yang menurutnya, tak perlu dibuat sang anak asuh. 

Sang pelatih berkepala plontos tersebut menyorot pelanggaran Sofyan Amrabat kepada pemain sayap Crystal Palace, Jordan Ayew. 

Menurut Ten Hag, pelanggaran tersebut tak perlu dilakukan dan bisa dihindari Amrabat, bek kiri darurat Man United saat melawan Palace. 

Palace lantas memanfaatkan bola mati hasil pelanggaran Amrabat untuk mencetak gol kemenangan via Joachim Andersen.

Partai pekan ke-7 Liga Inggris 2023-2024 antara Man United vs Crystal Palace pun tuntas 0-1. Setan Merah sudah empat kali kalah di pentas domestik musim ini.

Ten Hag tahu timnya sekarang mesti memasang fokus di titik tertinggi, agar hasil positif datang kala melawan Galatasaray.

"Sepak bola level tinggi adalah tentang hasil. Namun, jika eksekusinya tidak tepat, maka prosesnya juga tidak benar, dan Anda gagal menang," tutur Ten Hag dikutip dari situs Liga Champions.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/03/07000068/man-united-vs-galatasaray-perintah-ten-hag-berkaca

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke