Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Vs Barito Putera: Cerita tentang Keprihatinan dan Optimisme

Laga ini menyuguhkan dua cerita yang berbeda dari masing-masing klub. Menjadi bumbu yang membuat pertandingan kian dramatis.

PSM menghadapi pertandingan dengan cerita yang memprihatinkan. Tim sedang diterpa banyak masalah internal dan eksternal yang membuat mereka menyongsong pertandingan penuh rasa pesimistis.

Dimulai dari masalah keuangan yang menjerat klub membuat pelatih Bernardo Tavares berinisiatif untuk melelang memorabilia prestasi berupa satu set kaos dan piala penghargaan pelatih terbaik.

Seluruh hasil lelang didedikasikan untuk membantu staf yang mengalami keterlambatan gaji.

Masalah keterlambatan gaji membuka kembali isu eksodus besar-besaran jelang bursa transfer putaran pertama ini.

Masalah dilanjutkan dengan absennya enam pemain sekaligus. Pemain kunci seperti Yuran Fernandes, Kike Linares, Wiljan Pluim, Yance dan Yakob Sayuri, serta Sulthan Zaky.

Keenamnya merupakan pemain pilar yang dipastikan akan memengaruhi kestabilan tim.

“Akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kita, seperti yang kalian ketahui Barito tim yang kuat musim ini,” katanya.

Belum selesai sampai disitu, Bernardo Tavares juga prihatin dengan lesunya antusias suporter untuk menyaksikan pertandingan.

Padahal, dengan kondisi tim seperti ini, satu-satunya yang bisa diandalkan untuk menopang performa tim adalah dukungan suporter.

"Jadi kalau suporter tidak datang membantu kita saya hanya bisa mengatakan Barito Putera akan menjadi tim favorit untuk pertandingan nanti," ujar pelatih asal Portugal itu.

"Seperti yang diketahui, kita memenangi dua pertandingan kandang, saya harap suporter bisa berkorban untuk datang mendukung tim."

"Pemain-pemain harus merasakan dukungan tersebut. Dan seperti yang kalian lihat, kita sedang mengalami kesulitan belakangan ini. Saya berharap suporter datang untuk mendukung kita," harapnya.

Sementara Barito dalam kondisi yang penuh optimisme.

Tim berada diposisi kedua klasmen dan hanya terpaut tiga poin dari Madura United di puncak klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

Pelatih Rahmad Darmawan mengatakan, tim berambisi memetik tiga poin dan tidak ingin kehilangan momentum untuk bisa mengudeta posisi puncak.

"Kita siap menghadapi pertandingan dan mudah-mudahan pemain bisa menampilkan suatu permainan yang baik penuh motivasi dan banyak memperlihatkan kemampuan yang enak ditonton pencinta sepak bola," kata pelatih yang biasa disapa RD itu.

Keunggulan PSM dari segi head to head juga tidak membuat Barito ciut. Berdasarkan catatan, Barito Putera baru tiga kali menang dari PSM dari 13 pertemuan keduanya. Lima laga lainnya dimenangi PSM dan empat laga imbang.

Pada musim lalu, Barito hanya bermain imbang dan dipermalukan dengan skor 1-4 pada putaran kedua.

Rahmad Darmawan menegaskan, kini Barito sudah dalam kondisi yang berbeda.

"Artinya memang PSM tim yang kuat sangat solid dan sulit dikalahkan. Saya rasa ini menjadi satu catatan untuk menjadi motivasi pemain untuk meraih hasil yang baik. Karena kita tahu PSM tim yg punya banyak pengalaman tidak hanya di liga domestik, tapi juga di dalam piala AFC," ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu.

"Artinya, kita butuh kerja keras dan motivasi tinggi serta yang paling penting fokus pada pertandingan saja untuk mengalahkan tim skuat PSM," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/09/15/15000098/psm-vs-barito-putera-cerita-tentang-keprihatinan-dan-optimisme

Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke