Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mantra Shin Tae-yong di Balik Pesta 9 Gol Timnas U23 Indonesia

Duel timnas U23 Indonesia vs Taiwan yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam WIB, berakhir dengan pesta gol untuk skuad Garuda Muda.

Timnas U23 Indonesia asuhan Shin Tae-yong menang 9-0 dan kini berada di puncak Grup K Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Pesta gol timnas U23 Indonesia terjadi berkat dwigol Marselino Ferdinan, masing-masing pada menit ke-3 dan 58.

Sebanyak enam gol tambahan buat Garuda Muda dikontribusikan oleh Ramadhan Sananta (7'), Rafael Struick (20'), Witan Sulaeman (30'), Ilham Rio Fahmi (41'), Elkan Baggott (56'), Hokky Caraka (79'), dan Pratama Arhan (85').

Indonesia sejatinya bisa menang dengan dua digit gol andai sepakan penalti Rafael Struick pada menit-menit akhir laga tak dihentikan kiper Taiwan.

Usai laga kontra Taiwan, Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa ada sebuah pesan yang disampaikannya berulang-ulang kepada pemain.

“Memang memberikan motivasi kepada para pemain, bahwa kita pasti bisa,” tutur Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers usai partai timnas U23 Indonesia vs Taiwan.

Sebuah "mantra" yang disampaikan Shin Tae-yong kepada anak asuhnya secara berulang-ulang adalah agar tak memandang sebelah mata terhadap siapa pun lawan, termasuk tentu Taiwan.

“Pertandingan ini pun memang kita yakin sebelumnya bahwa kita bisa menang. Tetapi, saya menegaskan bahwa jangan pernah lengah terhadap lawan, mau itu kuat atau tidak.”

“Karena bola itu bulat. Jadi, saya tegaskan terus, saat latihan maupun saat meeting tim, bahwa kita tetap harus fokus 100 persen dan dari sisi pemain pun mengerti instruksi itu.”

“Maka dari itu, pemain bisa menunjukkan yang terbaik untuk hari ini,” ujar sang pelatih asal Korea Selatan menegaskan. 

Kata-kata Shin Tae-yong bisa dicerna secara apik oleh Marselino Ferdinan dkk dalam laga kontra Taiwan. 

Papan skor Stadion Manahan yang penuh sesak dengan daftar nama pencetak gol Indonesia cukup untuk membuktikan keampuhan "mantra" STY.

https://bola.kompas.com/read/2023/09/10/07000088/mantra-shin-tae-yong-di-balik-pesta-9-gol-timnas-u23-indonesia

Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke