Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Jadi Runner-up Asia Junior Sports Exchange Games 2023

KOMPAS.com - Indonesia meraih peringkat kedua di ajang Asia Junior Sports Exchange Games 2023 di Komazawa Olympic Park Tokyo pada 26-28 Agustus 2023. 

Indonesia yang diwakili tim DKI Jakarta dikalahkan oleh tuan rumah Fukushima Japan dengan skor 2-3.

Hasil ini menunjukkan atlet muda Indonesia pembawa tradisi prestasi, dan kesuksesan mereka di kancah internasional menambah reputasi Indonesia sebagai salah satu kekuatan terbesar dalam olahraga badminton.

Chef De Mission (CdM) sekaligus Manager Tim Badminton Muharram Fajar Nugraha menyatakan kebanggaannya dan mengatakan bahwa ini merupakan bukti dedikasi para atlet, pelatih, dan seluruh kontingen dan komunitas Badminton di Indonesia Khususnya di Jakarta.

"Di Partai final kami belum beruntung tetapi Kami sangat bangga dengan penampilan luar biasa tim kami di Asia Junior Sports Exchange Games 2023. Juara 1, 2 dan 3 hanyalah angka dan tingkatan. Terlepas itu, kami yakin prestasi ini bisa menjadi motivasi dan semangat bagi kami semua, para pelatih, pemain jajaran kontingen serta para pendukung untuk membawa kita menjadi lebih baik lagi ke depannya," kata Muharram.

Muharram menyatakan bahwa prestasi mereka di ajang bergengsi ini diharapkan menjadi semangat baru bagi para calon bintang Badminton Tanah Air untuk terus bekerja keras, mengasah kemampuan, dan berjuang meraih yang lebih lagi di masa depan.  

"Sekembalinya ke rumah, kami tidak hanya membawa medali perak tetapi juga pengalaman berharga bersaing dengan atlet junior terbaik dari seluruh Asia. Kami semakin termotivasi untuk terus bekerja keras, mendorong batas kemampuan kami, dan berjuang untuk pencapaian yang lebih besar lagi di masa depan," jelas dia. 

"Kami berharap penampilan kami dapat menginspirasi para atlet muda di seluruh Indonesia untuk bermimpi besar, bekerja keras, dan percaya diri. Kami adalah masa depan Badminton Indonesia, dan kami berkomitmen untuk meneruskan warisan semangat juara kami dengan bangga!" ujarnya menambahkan. 

Dalam ajang Asia Junior Sports Exchange Games 2023 yang diselenggarakan di Komazawa Olympic Park Tokyo, Jakarta mewakili Indonesia berhasil meraih predikat bergengsi sebagai Runner-Up Badminton dan Para Badminton dari 17 Tim Kota-Kota di Asia seperti Beijing , Hongkong , Tokyo , Fukushima , Bangkok , Seoul , New Delhi , Singapore , Kuala Lumpur dll

https://bola.kompas.com/read/2023/08/31/08000098/indonesia-jadi-runner-up-asia-junior-sports-exchange-games-2023-

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke