Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kualifikasi Piala Asia U23 2024: Situasi 2 Pemain Indonesia yang Terlilit Sanksi

KOMPAS.com - Nama Komang Teguh dan Muhammad Taufany tertera dalam skuad timnas Indonesia yang dipersiapkan menuju Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Seperti diketahui, Komang Teguh dan Muhammad Taufany Muslihuddin merupakan dua pemain yang masih terlilit sanksi, menyusul kericuhan di final SEA Games 2023 kontra Thailand beberapa waktu lalu.

Komang Teguh dijatuhi sanksi larangan bermain selama enam pertandingan bersama timnas serta denda sebesar 1.000 dolar AS atau setara dengan sekitar Rp 15 juta.

Sementara itu, Muhammad Taufany dihukum larangan tampil dalam enam pertandingan.

Publik pun bertanya-tanya apakah sanksi Komang Teguh dan Taufany masih akan tetap berlaku kala mereka mentas dalam ajang di luar AFF, seperti Kualifikasi Piala Asia U23 2024.

Kualifikasi Piala Asia U23 2024 akan digelar pada 6-12 September mendatang. Indonesia tergabung bersama Turkmenistan dan Taiwan di Grup K.

Laga-laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U23 2024 bakal dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo.

Terkait dengan sanksi Komang Teguh dan Taufany, Exco PSSI, Arya Sinulingga mencoba memberi penjelasan. 

“Pemain-pemain yang telah dipanggil pelatih Shin Tae-yong kali ini sudah dimasukkan ke BTN (Badan Tim Nasional). Usulan dari pelatih ini akan diajukan, ditanya ke AFC, karena ada dua pemain yang kemarin juga dihukum oleh AFF enggak boleh main karena SEA Games itu,” kata Arya Sinulingga.

“Sehingga untuk lebih jelas kami sudah meminta bagian internasional membuat surat ke AFC, memastikan bahwa mereka, apakah boleh bermain atau tidak boleh bermain,” tutur Arya Sinulingga dalam keterangan yang diterima Kompas.com.

“Mudah-mudahan dalam beberapa hari ini sudah ada informasi dan pemberitahuan dari AFC, apakah kedua pemain yang dipanggil oleh STY ini bisa dimainkan dalam pertandingan timnas yang memang masuk dalam agenda FIFA,” ujarnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/08/29/22113328/kualifikasi-piala-asia-u23-2024-situasi-2-pemain-indonesia-yang-terlilit-sanksi

Terkini Lainnya

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke