Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSG Vs Toulouse, Duo Mbappe dan Dembele Siap Beraksi

KOMPAS.com - Kylian Mbappe masuk dalam daftar pemain Paris Saint-Germain (PSG) untuk melawan Toulouse pada pekan kedua Liga Perancis 2023-2024. 

Laga Toulouse vs PSG bakal berlangsung di Stadion Toulouse, Sabtu waktu setempat atau Minggu (20/8/2023) pukul 02.00 WIB. 

Kylian Mbappe sempat diasingkan PSG karena enggan memperpanjang kontraknya dengan tim berjuluk Les Parisiens itu. 

Ia tidak dibawa dalam tur pramusim dan tak dimainkan pada pekan pertama Liga Perancis saat PSG bermain imbang tanpa gol melawan Lorient. 

Namun, Mbappe sudah kembali berlatih dengan skuad utama PSG pada Minggu (13/8/2023).

Kabar yang beredar menyebutkan Mbappe membuka opsi untuk memperpanjang kontraknya dengan PSG yang akan berakhir pada 2024.

Terkini, Mbappe termasuk dalam 21 pemain yang dibawa pelatih PSG, Luis Enrique, ke markas Toulouse.

Selain Mbappe, Luis Enrique juga memasukkan pemain-pemain baru termasuk eks Barcelona yaitu Ousmane Dembele. 

Luis Enrique memuji Kylian Mbappe dan Ousmane Dembele sebagai pemain kelas dunia. Ia juga mengatakan, kedua pemainnya fit dan siap melawan Toulouse. 

"Saya merasa Kylian sudah siap, ia memiliki keinginan yang besar, tetapi itu normal untuk pemain sekaliber dirinya. Sedangkan untuk Ousmane, dia siap untuk memulai pertandingan besok," tutur Luis Enrique, dilansir dari laman resmi PSG. 

Daftar pemain PSG untuk laga melawan Toulouse

  1. Keylor Navas
  2. Achraf Hakimi
  3. Manuel Ugarte
  4. Marquinhos
  5. Kylian Mbappe
  6. Fabian Ruiz
  7. Goncalo Ramos
  8. Ousmane Dembele
  9. Marco Asensio
  10. Danilo
  11. Vitinha
  12. Lee Kang-in
  13. Lucas Hernandez
  14. Cher Ndour
  15. Carlos Soler
  16. Layvin Kurzawa
  17. Warren Zaire-Emery
  18. Milan Skriniar
  19. Hugo Ekitike
  20. Arnau Tenas
  21. Gianluigi Donnarumma

https://bola.kompas.com/read/2023/08/19/09300088/psg-vs-toulouse-duo-mbappe-dan-dembele-siap-beraksi

Terkini Lainnya

Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke