Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Buka Opsi Kirim Pemain Gagal Seleksi Timnas U17 ke Klub Liga 1

KOMPAS.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) membuka opsi menyalurkan para pemain yang tak lolos seleksi timnas U17 Indonesia untuk Piala Dunia U17 2023 ke klub Liga 1.

Sejauh ini, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengungkapkan bahwa federasi telah menjaring 17 pemain, hasil dari seleksi enam kota di Indonesia.

“Dari enam kota kemarin, hanya 17 pemain yang kami dapatkan,” ucap Indra Sjafri kepada Kompas.com dan awak media lainnya di Persija Training Ground pada Sabtu (22/7/2023).

Indra Sjafri pun telah menyiapkan program penyaluran ke klub Liga 1 jika pesepak bola muda itu tak berhasil dalam proses seleksi timnas U17 Indonesia.

“Saya sebagai Dirtek saat ini ingin pemain terpilih yang tidak lolos di seleksi Bima Sakti, untuk dibina lebih lanjut di klub-klub Liga 1 yang memiliki EPA U16 dan U18,” kata dia.

Menurut Indra Sjafri, penyaluran ke klub Liga 1 dilakukan karena dirinya merasa para pesepak bola itu mempunyai potensi bagus di masa depan.

Selain itu, Indra Sjafri juga mengkhawatirkan potensi pemain meredup jika kembali ke daerah masing-masing.

“Kami sarankan, karena berpotensi. Kalau kembali ke daerah, kita takut pembinaannya nanti kurang baik,” ucap dia.

“Jadi, lebih baik disalurkan ke klub Liga 1 yang akademinya sudah wajib membina para pemain usia 14, 16, 18, dan 20,” tutur dia.

Pelatih berumur 60 tahun itu meyakini klub-klub Liga 1 pasti berminat menampung pemain yang tak lolos seleksi timnas U17 Indonesia.

Eks pelatih Bali United itu menjelaskan, Persija Jakarta pun telah menunjukkan keinginan memboyong pemain yang tak lolos seleksi timnas U17 Indonesia.

“Tanpa disarankan klub pasti bakal butuh. Jadi, Persija tadi sudah bicara, kalau ada yang bagus pasti mau,” ungkap dia.

“Yang 17 nama itu mungkin kita coba rekomendasikan ke beberapa klub. Tentu ke klub terdekat dari radius mereka tinggal,” ujarnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/07/22/20310058/pssi-buka-opsi-kirim-pemain-gagal-seleksi-timnas-u17-ke-klub-liga-1

Terkini Lainnya

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke