Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ten Hag Percaya Mason Mount Bawa Man United Main Lebih Dinamis

KOMPAS.com - Manajer Man United Erik ten Hag memuji penampilan debut pemain anyarnya, Mason Mount, dalam laga uji coba kontra Leeds United.

Ten Hag menyebut kehadiran Mount dalam skuad Setan Merah mampu membuat timnya bermain lebih dinamis, khususnya di lini tengah.

"Dia (Mason Mount) akan membawa gaya dinamis dalam permainan kami dan itu merupakan salah satu kesimpulan kami pada musim lalu," ujar Ten Hag kepada MUTV, dilansir dari BBC.

"Visinya adalah bermain secara ofensif, tetapi dia juga dapat bermain multifungsi. Dia ingin bermain dengan lengkap," katanya.

Mantan pelatih Ajax Amsterdam tersebut menyebutkan Mount menjadi jawaban untuk solusi menyelesaikan permasalahan di lini tengah pada musim lalu.

"Ketika bermain di lini tengah, Anda harus menyerang sekaligus juga bertahan. Kami butuh untuk bermain lebih dinamis di lini tengah," ujarnya.

"Saya yakin dia akan berkontribusi untuk kesuksesan Man United karena dia adalah pemain berkualitas," kata Ten Hag.

The Red Devils sendiri menang 2-0 atas Leeds di Stadion Ullevaal, Oslo, Norwegia, berkat gol dari dua pemain muda, Noam Emeran (67') dan Joe Hugill (81').

"Sangat senang rasanya bermain dengan rekan setim di lapangan. Kami memiliki waktu ketika berlatih dan telah bekerja dengan keras, jadi sangatlah bagus untuk menunjukkan itu dalam laga ini," ujar Mount seusai laga.

"Saya sangat menyukai peran dalam permainan hari ini. Saya mampu turun dan membangun permainan sedikit lebih dalam, tetapi punya kemampuan untuk maju dan berlari ke dalam kotak penalti lawan dan terlibat banyak dalam membantu serangan," katanya.

Selanjutnya, Man United masih akan melakoni beberapa laga pramusim lainnya untuk menghadapi Olympique Lyonnais, Arsenal, Wrexham United, Real Madrid, dan Borussia Dortmund.

https://bola.kompas.com/read/2023/07/13/22000078/ten-hag-percaya-mason-mount-bawa-man-united-main-lebih-dinamis

Terkini Lainnya

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke