Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Tingkatkan Mutu Wasit Indonesia, Dua Instruktur Jepang Bekerja

KOMPAS.com - PSSI mulai mewujudkan bentuk konkret dari kerja sama dengan JFA, Federasi Sepak Bola Jepang, di bidang perwasitan. Kegiatan pelatihan digelar untuk wasit Liga 1 dan Liga 2.

Seleksi, kursus, dan lokakarya dilangsungkan untuk wasit-wasit Liga 1 dan Liga 2 musim 2023-2024.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh dua instruktur wasit dari Jepang, sekaligus sebagai representasi JFA, yaitu Yoshimi Ogawa dan Toshiyuki Nagi.

Dilansir dari situs resmi PSSI, kedua instruktur wasit tersebut pernah berada di Indonesia pada 2018. Khusus Nagi, dirinya pernah ditunjuk oleh PSSI sebagai Direktur Teknik Wasit saat itu.

Selain kedua instruktur wasit asal Jepang tersebut, terdapat juga instruktur wasit dari PSSI yakni Purwanto, Riswanda, Alil Rinenggo, Agus Hariyono, Jajat Sudrajat, Fahrizal Kahar, Nur Wakhid, dan Ayi Daud Akhiri.

Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria, menyampaikan bahwa langkah konkret pertama dari kerja sama PSSI dan JFA terkait perwasitan yang terwujud dalam rangkaian acara tadi, merupakan visi dari Ketua Umum, Erick Thohir.

"Jadi hari ini kita mulai kerja sama antara PSSI dan JFA dalam hal seleksi dan workshop untuk wasit-wasit Liga 1 dan 2 agar wasit Indonesia semakin berkualitas," ujar Ratu Tisha di situs resmi PSSI.

"Sesuai dengan arahan Ketua Umum PSSI, di mana visi beliau untuk menciptakan sepak bola Indonesia yang profesional, berkualitas, dan berintegritas," katanya menambahkan.

Tisha pun berharap hadirnya dua instruktur wasit asal Jepang dapat membantu wasit-wasit di Indonesia untuk meningkatkan kualitas.

"Ada Mr. Ogawa dan Mr. Nagi, beliau yang akan memandu para instruktur lokal bersama dengan calon-calon wasit di Liga 1 dan 2 2023-2024 untuk mendapatkan pengarahan yang terbaik dan seleksi juga dengan variabel yang lebih rigid dan lebih ketat."

"Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas dan performa wasit agar juga bisa mendapatkan keberlangsungan pekerjaan yang berkelanjutan."

"Sesuai dengan arahan pak Ketua Umum, satu orang wasit harus ada slot dimana dia bisa bertugas sekian jumlah pertandingan sesuai dengan prinsip football development dan kita menjalankan arahan tersebut dalam bentuk teknis dengan kebijakan yang telah diputuskan PSSI," tuturnya menandaskan

https://bola.kompas.com/read/2023/06/16/12000018/pssi-tingkatkan-mutu-wasit-indonesia-dua-instruktur-jepang-bekerja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke