Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man City Raih Treble, Guardiola Bagi Bonus ke Resepsionis dan Sekuriti

Guardiola bersama Man City menorehkan kisah bersejarah pada musim 2022-2023 dengan menjuarai Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions.

Man City kini sejajar dengan sang tetangga, Man United, yang menyabet treble pada 1999 silam.

Dua tim asal Manchester itu masuk kategori spesial sebagai klub Inggris peraih trigelar dalam semusim. Sejauh ini, memang hanya ada dua klub Inggris yang bisa menuai treble, yakni Man United dan Man City.

Pelatih Man City, Pep Guardiola, sadar betul bahwa pencapaian gemilang Man City bukan hanya karena jasa pemain dan staf pelatih.

Karena itu, Guardiola tak ragu membagi-bagi bonus miliknya kepada sejumlah staf klub Man City, termasuk resepsionis dan sekuriti.

Mengutip laporan media Inggris semodel Dailymail dan The Telegraph, Guardiola membagikan bonus yang didapatnya dari kesuksesan menjuarai Premier League, kompetisi kasta teratas Liga Inggris, musim 2022-2023.

“Nominal pastinya dirahasiakan, namun beberapa bintang klub mendapatkan bonus hingga 750 ribu pound (sekitar 14,3 miliar rupiah) dalam kontrak mereka dan Guardiola berada di sekitar angka itu,” tulis wartawan Dailymail, Jack Gaughan.

Dailymail menulis bahwa maksud Guardiola memberikan bonusnya kepada staf Man City adalah murni sebagai ungkapan rasa terima kasih.

“Untuk berterima kasih kepada mereka atas kontribusi terhadap kesuksesan klub,” demikian laporan Dailymail.

Menurut media Inggris tersebut, Guardiola sejatinya sudah merupakan figur populer di kalangan staf Man City.

Bonus ekstra yang dibagikan Guardiola dipercaya akan kian menambah citra baik Guardiola di mata pegawai klub beralias The Citizens.

Prestasi bersama Man City pada musim 2022-2023 adalah kesempatan kedua Guardiola meraih treble sejak terjun di dunia kepelatihan. 

Catatan treble pertama kali diukir Guardiola kala dirinya membesut Barcelona pada 2009. Kala itu, Barca asuhan Guardiola memenangi LaLiga, Copa del Rey, dan Liga Champions.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/16/08000088/man-city-raih-treble-guardiola-bagi-bonus-ke-resepsionis-dan-sekuriti

Terkini Lainnya

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke