Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laga Timnas vs Burundi Bakal Digelar di Stadion Patriot

KOMPAS.com - Laga persahabatan internasional FIFA antara Tim Nasional Indonesia melawan Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. 

Pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi akan dilaksanakan dua kali pada 25 dan 28 Maret.

"Secara fasilitas, Stadion Patriot Candrabaga lebih siap," ujar Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, seperti dikutip dari Antara, Selasa (14/3/2023).

Selain kondisi lapangan yang memadai, lanjut Zainudin, Patriot Candrabhaga juga dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti lahan parkir, akses dan lain-lain yang sesuai standar.

Dia pun berharap Timnas Indonesia mampu menundukkan lawan dari Benua Afrika tersebut.

"Semoga pertandingan melawan Burundi berjalan lancar, aman, dan Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan demi mendongkrak posisi di peringkat FIFA," kata Zainudin Amali.

Timnas Indonesia mengincar kemenangan atas Burundi karena hasil positif tersebut akan menambah jumlah poin skuad "Garuda" di FIFA secara signifikan.

Saat ini, peringkat Indonesia di FIFA lebih rendah dibanding Burundi. Indonesia bertengger di peringkat 151 FIFA, sementara Burundi ada di posisi ke-141.

Timnas Indonesia akan diperkuat para pemain terbaiknya termasuk mereka yang berkarier di luar negeri seperti Jordi Amat, Sandy Walsh, Elkan Baggott, Saddil Ramdani, dan Pratama Arhan.

Adapun Burundi dijadwalkan tiba di Indonesia pada 22 Maret dengan membawa pemain yang merumput di Eropa.

Terakhir kali Indonesia bertarung di laga persahabatan FIFA adalah pada September 2022 dan skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong berhasil menundukkan Curacao pada dua pertemuan, masing-masing dengan skor 3-2 dan 2-1.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/14/06000068/laga-timnas-vs-burundi-bakal-digelar-di-stadion-patriot

Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke