Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC Tak Umbar Target di Liga 1, Joko Susilo Lindungi Pemain

Hal itu dilakukan Joko Susilo dengan harapan pemain bisa fokus menyelesaikan musim dengan dengan sebaik-baiknya, tanpa terbebani target.

“Belum bisa disebutkan, tapi kami maksimalkan dulu,” tutur pelatih yang biasa disapa Gethuk itu.

Ia mengungkapkan saat ini staf pelatih sedang fokus untuk mengembalikan marwah Arema FC sebagai tim yang dikenal karena karakter bermain yang menyerang, lugas, keras dan tanpa kompromi.

Karenanya, ia berusaha sebisa mungkin menjauhkan pemain dari hal-hal yang sifatnya mengganggu fokus. Salah satunya adalah masalah target akhir musim yang tentu akan menyita pikiran pemain.

“Ada di posisi berapa saya sampaikan ke manajemen, jadi saya tidak mau menyampaikan di umum karena ini nanti akan menjadi tekanan untuk pemain,” tutur Joko Susilo.

“Jadi ada target yang sudah kami bidik dengan manajemen agar tidak menambah tekanan untuk tim,” ujarnya menambahkan.

Menurut Joko Susilo, hal yang terpenting saat ini adalah bagaimana para pemain mampu stabil dalam menghadapi kondisi yang tidak ideal.

“Kami ingin selalu menang meski kami tau tidak mungkin bisa memenangkan semuanya. Tapi, target semua pertandingan menang,” ujar pelatih berlisensi AFC Pro itu penuh keyakinan.

“Karena kami main tidak di kandang, tapi away terus dan sekarang tentu psikologis pemain berbeda. Kami juga memiliki pekerjaan rumah yang sangat berat karena harus meninggalkan keluarga sudah satu bulan setengah lamanya,” tuturnya menambahkan.

“Makanya kami harus mengatasi semua dan setiap pertandingan kami anggap final,” ujarnya menutup.

Joko Susilo diperkenalkan secara resmi pada Kamis (9/3/2023) lalu, sebelum jelang konferensi pers laga pekan ke-29 Liga 1 2022-2023 melawan Dewa United.

Ia diberikan kepercayaan memimpin Dendi Santoso dkk pada sembilan laga tersisa.

Pada laga debut, Joko Susilo berhasil mengantarkan Arema FC memetik satu poin dengan bermain imbang tanpa gol kontra Dewa United di Stadion PTIK Jakarta, Jumat (10/3/2023) sore.

Hasil tersebut membuat Arema tak beranjak dari posisi 12 klasemen Liga 1 dengan 33 poin.

Kini, Arema FC memiliki delapan pertandingan yang tersisa, dengan rincian lima laga normal dan tiga laga tunda.

Mereka akan menghadapi Persis Solo, Persikabo 1973, Borneo FC, Bali United, Persita, Madura United, Persebaya, dan Bhayangkara FC.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/11/20200008/arema-fc-tak-umbar-target-di-liga-1-joko-susilo-lindungi-pemain

Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke