Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Man United, Kala Ten Hag Kecewa dengan Sang Pengadil

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengomentari kinerja wasit pada laga leg pertama playoff babak knockout Liga Eropa kontra Barcelona pada Jumat (17/2/2023) dini hari WIB.

Manchester United bermain imbang 2-2 kontra tuan rumah Barcelona di Camp Nou.

Man United tertinggal lebih dulu dari gol tandukan Marcos Alonso pada menit ke-50.

Namun, mereka bisa memutar balik keadaan lewat tembakan mendatar Marcus Rashford tiga menit kemudian sebelum gol bunuh diri datang dari bek Barca Jules Kounde (59').

Keunggulan 2-1 Man United bertahan hingga menit ke-76 saat Raphinha menyamakan kedudukan bagi tuan rumah.

Skor 2-2 pun menjadi hasil akhir di Camp Nou, venue di mana Man United belum pernah menang sepanjang sejarah mereka.

Seusai laga, Ten Hag berbicara soal kepemimpinan wasit terutama saat Marcus Rashford dilanggar Jules Kounde kala penyerang asal Inggris tersebut berlari menuju area penalti Barca pada menit ke-64.

Erik ten Hag sampai mendapat kartu kuning dari wasit Maurizio Mariani asal Italia setelah ia memperdebatkan dengan sengit insiden tersebut di pinggir lapangan.

"Kami bisa memutar balik keadaan walau tertinggal gol pertama," ujarnya kepada BBC seusai laga.

"Namun, saya pikir wasit punya pengaruh besar ke laga ini."

"Saya pikir jelas sekali ada pelanggaran ke Rashy (Marcus Rashford)."

"Diskusi bisa dilakukan apakah itu di dalam atau luar kotak tetapi itu adalah kartu merah karena ia satu lawan satu dengan kiper."

"Sungguh pengaruh besar, tak hanya ke laga ini tetapi juga ronde ini dan wasit tak bisa membuat kesalahan seperti itu."

Selain kepemimpinan wasit, Ten Hag mengakui pertandingan tersebut sangatlah berkualitas.

"Saya pikir ini laga hebat. Dua tim yang menyerang," ujarnya.

"Ini adalah laga Liga Champions, bahkan lebih dari itu. Saya sangat menikmatinya."

"Pada akhirnya, pertandingan selesai 2-2 dan kami harus menuntaskannya di Old Trafford.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/17/03333038/barcelona-vs-man-united-kala-ten-hag-kecewa-dengan-sang-pengadil

Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke