Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSG Vs Bayern, Ramos Percaya Les Parisiens Akan Bangkit di Leg Kedua

KOMPAS.com — Bek Paris Saint-Germain, Sergio Ramos, meminta maaf kepada suporter dari PSG atas kekalahan yang dialami dari Bayern Munich pada Rabu (15/2/2023) dini hari.

“Saya sangat kecewa untuk para pendukung kami,” kata Ramos setelah pertandingan berlangsung.

Lanjutnya, ia merasa dirinya dan tim harus lebih menunjukkan karakter mereka sebagai tim di leg kedua ketika bertandang ke Stadion Allianz Arena, Munich.

“Kami harus menunjukkan lebih banyak karakter kami sebagai tim di leg kedua nanti,” lanjutnya.

Eks bek Real Madrid tersebut menganggap bahwa kekalahan di leg pertama ini merupakan hal yang natural dan menjadi motivasi tersendiri bagi skuad asuhan Christophe Galtier di leg kedua nanti.

“Kami ingin menang dan menjadi yang terbaik, tetapi kekalahan ini merupakan hal yang natural dalam sepakbola,” kata pemain berusia 36 tahun tersebut.

“Kadang kala kami bermain dengan baik, juga terkadang dengan buruk. Apa yang terlihat adalah hasil akhir,” lanjut peraih empat gelar Liga Champions tersebut.

Ramos menambahkan bahwa dengan kekalahan yang dialami ini akan membuat timnya menjadi lebih kuat seterusnya.

“Dengan cara kami bermain dan pengalaman yang didapatkan, kami akan menjadi lebih baik lagi untuk seterusnya,” tutup Ramos.

PSG harus menerima kekalahan 0-1 dari Bayern dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 

Bermain di Stadion Parc des Princes, Paris, Kingsley Coman lagi-lagi menjadi momok bagi Le Parisiens dalam pertandingan ini. 

Melalui umpan dari bek kiri Bayern, Alphonso Davies, Coman sukses membobol gawang dari PSG yang dijaga oleh Gianluigi Donnarumma.

Hasil pertandingan ini membuat Kylian Mbappe dkk harus mengejar ketertinggalan mereka dari Erik Maxim Choupo-Moting dkk di Munich untuk dapat lolos ke babak selanjutnya.

Leg kedua antara Bayern menghadapi PSG akan berlangsung di Stadion Allianz Arena, Munich, pada Kamis (9/3/2023) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/15/12300058/psg-vs-bayern-ramos-percaya-les-parisiens-akan-bangkit-di-leg-kedua

Terkini Lainnya

Antusiasme Tinggi An Se-young Jelang Olimpiade Paris 2024

Antusiasme Tinggi An Se-young Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke