Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Piala AFF 2022: Vietnam Sikat Myanmar 3-0, Jumpa Indonesia di Semifinal

KOMPAS.com - Vietnam menaklukkan Myanmar pada matchday terakhir Grup B Piala AFF 2022. The Golden Star Warriors berjumpa Indonesia di semifinal.

Vietnam menjamu Myanmar di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (3/1/2023) malam WIB.

Bertanding di hadapan pendukung sendiri, Vietnam sudah unggul pada menit kedelapan berkat gol bunuh diri bek Myanmar Kyaw Zin Lwin.

Kyaw Zin Lwin bermaksud menghalau umpan silang Nguyen Van Quyet. Namun, bola malah berbelok ke gawang sendiri.

Pada menit ke-27, Vietnam berhasil menggandakan keunggulan melalui gol Nguyen Tien Lin.

Nguyen Tien Lih berdiri di posisi yang tepat saat kiper Myanmar Tun Nanda Oo salah mengantisipasi bola silang.

Tanpa kesulitan, pemain bernomor punggung 22 itu menceploskan bola ke gawang Myanmar yang sudah tak terjaga.

Gol Nguyen Tien Linh memastikan Vietnam unggul 2-0 atas Myanmar sampai turun minum.

Selepas jeda, Vietnam kembali menjebol gawang Myanmar, tepatnya pada menit ke-72, lewat gol Chau Ngoc Quang.

Berawal dari serangan balik cepat, Chau Ngoc Quang melepas tembakan roket dari luar kotak penalti yang gagal diantisipasi kiper lawan.

Tak ada gol tambahan setelah itu. Vietnam pun keluar sebagai pemenang pertandingan ini dengan skor 3-0.

The Golden Star Warriors mengumpulkan total 10 poin dari empat pertandingan penyisihan Grup B Piala AFF 2022.

Vietnam lolos bersama Malaysia, yang menjadi runner-up Grup B, dengan sembilan poin dari empat laga.

Malaysia berhasil membekuk Singapura dengan skor 3-1 pada laga matchday terakhir Grup B yang digelat di Stadion Nasional Bukit Jalil, Selasa malam ini.

Di semifinal Piala AFF 2022, Vietnam akan menghadapi runner-up Grup A, yakni timnas Indonesia.

Sementara itu, Malaysia sudah ditunggu Thailand, yang masuuk semifinal Piala AFF 2022 usai menjadi juara Grup A.

Jadwal semifinal Piala AFF 2022 akan digelar pada 6-7 Januari (leg 1) dan 9-10 Januari (leg 2). Para runner-up akan menjadi tuan rumah lebih dulu pada leg pertama.

https://bola.kompas.com/read/2023/01/03/21313938/hasil-piala-aff-2022-vietnam-sikat-myanmar-3-0-jumpa-indonesia-di-semifinal

Terkini Lainnya

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke