Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Head to Head Argentina Vs Perancis, Tim Tango Dominan

KOMPAS.com - Jadwal final Piala Dunia 2022 Qatar mempertemukan timnas Argentina dan Perancis akhir pekan ini.

Duel Argentina vs Perancis di final Piala Dunia 2022 bakal berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. 

Timnas Argentina lolos ke final Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Kroasia dengan kemenangan 3-0. 

Sementara itu, Perancis menyusul ke partai puncak usai menghentikan perjalanan historis Maroko dengan skor 2-0. 

Adapun Argentina dan Perancis tercatat sudah bertemu 12 kali dengan rincian sembilan laga persahabatan dan tiga pertandingan lainnya terjadi di pentas Piala Dunia. 

Dari 12 pertemuan tersebut, Argentina lebih sering meraih kemenangan. Tim berjuluk La Albiceleste itu mengantongi enam kemenangan termasuk di Piala Dunia 1930 dan 1978. 

Di Piala Dunia 1930 yang merupakan pertemuan pertama Argentina dengan Perancis, La Albiceleste menang 1-0. 

Pencapaian yang sama diraih saat melawan Perancis pada Piala Dunia 1978 di mana Argentina meraih kemenangan 2-0. 

Meski demikian, Argentina mengalami kekalahan dari Perancis pada pertemuan terakhir, yakni di babak 16 besar Piala Dunia 2018. 

Lionel Messi dkk kala itu kalah 3-4 karena kebobolan gol Antoine Griezmann, Benjamin Pavard, dan Kylian Mbappe (2 gol). 

Sementara itu, tiga gol Argentina masing-masing dibukukan oleh Angel Di Maria, Gabriel Mercado, dan Sergio Aguero. 

Melawan Argentina di final Piala Dunia 2022, Perancis berpeluang untuk mempertahankan gelar juara yang diraih pada 2018. 

Apabila bisa mengalahkan Lionel Messi dkk, Perancis akan menjadi tim ketiga yang menjadi juara Piala Dunia berturu-turut setelah Italia dan Brasil. 

Italia menjadi juara back to back Piala Dunia pada tahun 1934 dan 1938, sedangkan Brasil meraih hal serupa pada 1958 dan 1962.

Di sisi lain, Argentina juga mengincar trofi Piala Dunia yang sudah lama dinantikan. Terakhir kali Argentina juara Piala Dunia yaitu pada 1986 ketika masih diperkuat Diego Maradona. 

Jika sukses menjadi juara, ini sekaligus merupakan gelar Piala Dunia perdana Lionel Messi bersama Argentina. 

Rekor Pertemuan Argentina vs Perancis 

  • 30 Juni 2018: Perancis vs Argentina 4-3 (16 besar Piala Dunia 2018)
  • 11 Februari 2009: Perancis vs Argentina 0-2 (Laga persahabatan)
  • 7 Februari 2007: Perancis vs Argentina 0-1 (Laga persahabatan)
  • 26 Maret 1986: Perancis vs Argentina 2-0 (Laga persahabatan)
  • 6 Juni 1978: Argentina vs Perancis 2-1 (Fase grup Piala Dunia 1978)
  • 26 Juni 1977: Argentina vs Perancis 0-0 (Laga persahabatan)
  • 18 Mei 1974: Perancis vs Argentina 0-1 (Laga persahabatan)
  • 25 Juni 1972: Perancis vs Argentina 0-0 (Laga persahabatan)
  • 13 Januari 1971: Argentina vs Perancis 2-0 (Laga persahabatan) 
  • 8 Januari 1971: Argentina vs Perancis 3-4 (Laga persahabatan) 
  • 3 Juni 1965: Perancis vs Argentina 0-0 (Laga persahabatan) 
  • 15 Juli 1930: Argentina vs Perancis 1-0 (Fase grup Piala Dunia 1930)

https://bola.kompas.com/read/2022/12/16/17200088/head-to-head-argentina-vs-perancis-tim-tango-dominan

Terkini Lainnya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke