Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Curhat Beto Goncalves: Latihan Sendiri Tak Senikmat Bersama Tim

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Madura United akhirnya memulai kembali aktivitas tim setelah libur beberapa minggu. Selama masa hiatus seusai berhentinya Liga 1 2022-2023 tersebut, seluruh pemain harus berlatih mandiri di rumah masing-masing.

Penyerang naturalisasi, Beto Goncalves, merupakan salah satu pemain yang bahagia ketika tim kembali berkumpul.

Menurutnya, latihan mandiri selama liburan bukanlah hal yang mudah untuk dilaksanakan karena banyak tantangan.

Beruntung, pemain yang mempunyai segudang pengalaman itu dapat menjaga kondisi tubuhnya selama tidak ada kompetisi.

"Ya, memang sedikit sulit. Saya harus bangun pagi, tidak ada semangat, dan harus latihan sendiri," ucap pemain kelahiran Brasil tersebut.

"Begini, saya pikir tidak ada yang bangun pagi-pagi sudah ada semangat untuk latihan. Tidak mungkin ada yang seperti itu."

"Jadi kalau sudah bangun, meskipun masih malas, kalau sudah latihan, semangat pasti akan datang dengan sendirinya. Karena saya ingin performa saya lebih bagus," sambungnya.

Selama latihan mandiri, Beto Goncalves memanfaatkan setiap sudut rumah untuk menjaga level kebugaran.

"Saya latihan di tempat parkir mobil di rumah atau di kamar sendiri. Meskipun sulit, saya tetap bangun pagi, sarapan, bawa anak sekolah, kasih makan anjing, habis itu latihan," ungkapnya dalam unggahan di akun Instagram pribadi.

Namun, ia merasa latihan sendiri tidak selamanya menyenangkan dan tetap lebih nyaman untuk berlatih bersama tim.

Selain karena rindu dengan suasana latihan bersama rekan-rekannya di Madura United, ia ingin aktivitas tim menjadi ajang persiapan jelang Liga 1 2022-2023 yang akan digulirkan kembali dalam waktu dekat.

"Saya pikir apa yang saya lakukan tidak cukup. Yang penting kami bisa bergabung lagi," ujar mantan pemain Persis Solo.

"Saya rindu dengan suasana latihan dan ruang ganti. Terus suasana waktu nge-gym dan latihan full di lapangan. Saya pikir kami butuh itu," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/02/21400038/curhat-beto-goncalves--latihan-sendiri-tak-senikmat-bersama-tim

Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke