Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jerman Butuh 8 Gol untuk Lolos dari Grup E, Hansi Flick Senyum

Untuk memastikan satu tiket ke babak 16 besar, Jerman harus mengalahkan Kosta Rika pada Jumat (2/12/2022) dini hari WIB dan berharap Spanyol mengalahkan Jepang.

Berbicara di Doha, Qatar, pada Rabu (30/11/2022), Hansi Flick mengaku tidak berencana mundur tetapi paham keputusan final bukan di tangannya.

"Ya, dari saya sendiri, saya bisa mengonfirmasi (ini bukan pertandingan terakhir saya)," kata juru taktik berusia 57 tahun itu sambil tersenyum, dikutip dari kantor berita AFP.

“Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi, tetapi saya menantikan Piala Eropa di kandang Jerman (tahun 2024). Kontrak saya sampai 2024. Tapi itu masih jauh."

Jerman tak hanya perlu sekadar menang untuk lolos dari Grup E. Selain berharap Jepang kalah dari Spanyol, Der Panzer juga harus menang dengan margin setidaknya delapan gol untuk berjaga-jaga bila Samurai Biru menang lawan tim Matador.

Namun, eks pelatih Bayern Muenchen itu mengungkapkan, pikiran tentang selisih gol tidak terlintas di benak timnya meskipun Jerman tidak bisa menentukan nasibnya sendiri.

"Saya rasa agak tidak baik bilang kami akan mencetak delapan gol melawan Kosta Rika. Menang pertandingan saja kami sudah senang," ujarnya.

Jerman mendekam di dasar klasemen Grup E setelah kalah 1-2 lawan Jepang dan imbang 1-1 kontra Spanyol.

Hansi Flick menegaskan, dia tidak merasa tertekan jelang laga krusial menghadapi Kosta Rika.

"Apa itu tekanan? Dalam situasi ini kami bermain untuk masuk ke babak 16 besar, itu bagus dan itulah mengapa kami ada di sini."

"Saya tidak merasakan tekanan apapun. Saya tidak merasakannya setelah Jepang dan saya tidak merasakannya sekarang."

Hansi Flick turut menerangkan bahwa Kai Havertz absen saat berjumpa Spanyol karena sedang flu, bukan akibat performanya yang buruk ketika kalah dari Jepang.

"Kai sedang flu dan itu sebabnya dia tidak bermain, tidak ada hubungannya dengan penampilannya," ucap dia.

Mantan asisten pelatih timnas Jerman 2006-2014 tersebut mengeklaim, tidak ada masalah kebugaran di timnya.

Leroy Sane, yang masuk dari bangku cadangan saat berjumpa Spanyol, berpeluang menjadi starter lawan Kosta Rika.

Lalu, tentang apakah Niclas Fuellkrug--yang mencetak gol penyama kedudukan melawan Spanyol sebagai pemain pengganti--akan melakukan debut internasional penuhnya melawan Kosta Rika, Hansi Flick menjawab, "Anda lihat saja besok."

https://bola.kompas.com/read/2022/12/01/18200068/jerman-butuh-8-gol-untuk-lolos-dari-grup-e-hansi-flick-senyum

Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke