Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Brasil Vs Serbia: Vinicius Tiru Modric, Neymar Kelamaan Pegang Bola...

KOMPAS.com - Penyerang timnas Brasil Vinicius Junior menceritakan proses terciptanya sepasang gol yang timnya cetak ke gawang Serbia pada matchday pertama Grup G Piala Dunia 2022 Qatar.

Laga Brasil vs Serbia dalam lanjutan fase grup Piala Dunia 2022 berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, pada Jumat (25/11/2022) dini hari WIB.

Brasil selaku tim unggulan yang menyandang status negara tersukses dalam sejarah Piala Dunia berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 2-0.

Sepasang gol kemenangan timnas Brasil dicetak oleh penyerang Tottenham Hotspur, Richarlison, pada menit ke-62 dan ke-73.

Richarlison bukan satu-satunya aktor yang terlibat di balik terciptanya sepasang gol kemenangan tersebut.

Vinicius Junior yang berposisi sebagai winger kiri juga juga memiliki andil besar dalam proses lahirnya dua gol ke gawang Serbia.

Dia terlibat langsung sebagai pemberi assist dalam proses gol kedua Richarlison.

Penyerang andalan Real Madrid itu mengirim umpan dengan kaki bagian luar setelah mendekati kotak penalti Serbia.

Bola hasil umpan Vinicius mengarah tepat ke kaki Richarlison yang kemudian melakukan penyelesaian akhir indah dengan sebuah tendangan akrobatik.

Teknik Vinicius Junior yang mengumpan dengan kaki bagian luar cukup mencuri perhatian.

Sebab, teknik tersebut kerap dilakukan oleh rekan setimnya di Real Madrid, yakni Luka Modric.

Seusai pertandingan melawan Serbia, Vinicius Junior mengakui bahwa dia mempelajari teknik itu dari Luka Modric yang kini juga tampil di Piala Dunia 2022 Qatar bersama timnas Kroasia.

"Saya belajar banyak dari Modric dan akhirnya saya melakukannya berkali-kali dalam pertandingan. Saya banyak berlatih," kata Vinicius, dikutip dari ESPN.

Setelah itu, Vinicius berbicara tentang proses gol pertama Richarlison. 

Sebelum gol pertama Richarlison lahir, Vinicius melakukan inisiatif tendangan dari luar kotak penalti.

Bola hasil sepakan Vinicius mampu ditepis kiper Serbia, tapi Richarlison dengan cepat menyambar bola muntah dan mencetak gol.

Uniknya, saat melakukan inisiatif tendangan, Vinicius terkesan mencuri bola dari kaki Neymar yang sudah melewati beberapa pemain Serbia hingga masuk ke kotak penalti.

Saat Neymar sampai di kotak penalti dan siap menendang, Vinicius justru mendahuluinya dan melancarkan sepakan langsung.

Terkait momen tersebut, Vinicius dengan nada bercanda mengatakan bahwa Neymar terlalu lama memegang bola dan melepakan tendangan.

Alhasil, Vinicius yang juga berada di dekat bola memutuskan untuk melapaskan tembakan lebih dulu.

"Ney butuh waktu lama untuk menendang. Saya akhirnya menendang dan Richarlison selalu dalam posisi yang baik untuk mencetak gol," tutur Vinicius menjelaskan.

Cerita Vinicius tentang proses terciptanya dua gol ke gawang Serbia menghiasi langkah Brasil yang mampu membuka perjuangan di Piala Dunia 2022 dengan hasil positif.

Berkat kemenangan atas Serbia, Brasil kini memimpin klasemen Grup G Piala Dunia 2022 dengan koleksi tiga poin.

Mereka unggul selisih gol atas Swiss yang menempati peringkat kedua.

Selanjutnya, Brasil dijadwalkan melawan Swiss (28/11) dan Kamerun (3/12) pada dua laga terakhir fase grup Piala Duni 2022 Qatar.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/25/14230018/brasil-vs-serbia--vinicius-tiru-modric-neymar-kelamaan-pegang-bola-

Terkini Lainnya

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke