Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga Spanyol: Atletico 3 Besar, Barcelona Tempel Real Madrid

KOMPAS.com - Atletico Madrid berhasil menembus tiga besar klasemen LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2022-2023.

Sementara itu, Barcelona terus menempel ketat Real Madrid yang berada di puncak klasemen Liga Spanyol dengan catatan tak terkalahkan.

Atletico Madrid menembus tiga besar klasemen Liga Spanyol seusai memetik kemenangan pada laga kontra Real Betis, Minggu (23/10/2022).

Laga Real Betis vs Atletico Madrid yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin itu termasuk dalam pekan ke-11 Liga Spanyol 2022-2023.

Atletico Madrid selaku tim tamu berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 2-1 berkat sepasang gol dari Antoine Griezmann (54', 71').

Sementara, gol semata wayang untuk tuan rumah Real Betis lahir melalui aksi Nabil Fekir (84').

Ini menjadi kemenangan krusial bagi Atletico Madrid yang sebelumnya tertahan di peringkat kelima klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Berkat kemenangan atas Real Betis, Atletico langsung naik ke peringkat ketiga dengan koleksi 23 poin dari 11 laga.

Keberhasilan Atletico dalam menembus tiga besar klasemen Liga Spanyol juga tak lepas dari kekalahan yang dialami Real Sociedad.

Real Sociedad takluk 0-1 kala bertamu ke markas Real Valladolid, Sabtu (22/10/2022).

Alhasil, Real Sociedad gagal menambah raihan poin dan tertahan di peringkat keempat.

Barcelona Tempel Real Madrid

Ketika Atletico Madrid berhasil menembus tiga besar, Barcelona terus menempel koleksi poin Real Madrid selaku pemimpin klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Barcelona kini menempati peringkat kedua dengan koleksi 28 poin dari 11 pertandingan.

Mereka hanya tertinggal tiga angka dari Real Madrid yang menduduki puncak klasemen berkat torehan 31 poin dari 11 laga.

Barcelona terus menempel raihan poin Real Madrid seusai menang meyakinkan pada laga kandang kontra Athletic Bilbao, Senin (24/10/2022) dini hari WIB.

Di hadapan publik Stadion Camp Nou, Barcelona sukses mengakhiri laga dengan skor 4-0.

Gol-gol yang mengantarkan Barcelona meraih kemenangan dicetak oleh Ousmane Dembele (12'), Sergi Roberto (18'), Roberto Lewandowski (22'), dan Ferran Torres (73').

https://bola.kompas.com/read/2022/10/24/06000008/klasemen-liga-spanyol--atletico-3-besar-barcelona-tempel-real-madrid

Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke