Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Maccabi Vs Juventus, Momen Pembuktian Bianconeri di Liga Champions

KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengungkapkan bahwa skuad asuhannya harus berambisi lebih lagi dan menghindari kesalahan yang telah mereka lakukan sejak awal musim. 

Juventus akan menghadapi Maccabi di Stadion Sammy Ofer pada Selasa (11/10/2022) pukul 23.45 WIB.

Laga tersebut merupakan matchday keempat Grup H Liga Champions 2022-2023. 

Bianconeri, julukan Juventus, harus bisa meraih tiga poin penuh jika tetap ingin bertahan dalam ajang Liga Champions 2022-2023.

Kini, Juventus berada di urutan ketiga dengan raihan tiga poin dari tiga pertandingan.

Di partai pertama menghadapi PSG pada Rabu (7/9/2022) lalu, Juventus harus mengakui kehebatan Les Parisiens dengan skor 2-1.

Pertandingan selanjutnya Bianconeri mengalami kekalahan dengan skor 2-1 dari Benfica pada Kamis (15/9/2022) lalu.

Kemenangan pertama berhasil dicetak Juventus pada leg pertama melawan Maccabi Haifa, Kamis (6/10/2022). Skor 3-1 mewarnai perolehan tiga poin penuh ini.

Saat ini, Maccabi menjadi tim juru kunci dan belum mengumpulkan poin sama sekali.

Massimiliano Allegri mengakui bahwa laga kontra Maccabi akan berjalan sengit.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, skuad kami menunjukkan hal-hal bagus di sini dan bermain bagus melawan PSG," kata Allegri dilansir dari Football Italia.

"Kami harus berhati-hati dan tidak boleh mengulangi kesalahan yang sama,” sambungnya.

"Kami harus bermain sebagai satu kesatuan," tegas pelatih Juventus tersebut.

"Kami harus meningkatkan permainan dan menjadi lebih solid, itu merupakan hal termudah dan paling jelas untuk dilakukan," lanjutnya.

“Kami harus sadar akan pentingnya pertandingan besok, bertarung di setiap menit, dan melakukan hal-hal sederhana," ucap pelatih asal Italia itu.

“Kami membutuhkan hati dan semangat, ini adalah bagian dari perjalanan setelah bertahun-tahun meraih kemenangan," ungkap Allegri.

"Kami memberikan semua cinta dan semangat yang pantas didapatkan Juventus, tetapi kami harus melakukan lebih dan lebih lagi, mendapatkan kembali harga diri dan kembali ke standar sebelumnya," tutup pelatih berusia 55 tahun tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/11/15200068/maccabi-vs-juventus-momen-pembuktian-bianconeri-di-liga-champions

Terkini Lainnya

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke