Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Benfica, Kekalahan Berujung Rekor Buruk Bianconeri

KOMPAS.com - Juventus mengalami kekalahan lagi di fase grup Liga Champions 2022-2023. Kali ini, Juventus takluk dari Benfica. 

Duel Juventus vs Benfica pada matchday kedua Grup H Liga Champions 2022-2023 berlangsung di Stadion Allianz, Kamis (15/9/2022) dini hari WIB.

Pertandingan Juventus vs Benfica tersebut berakhir dengan skor 1-2. Juventus sejatinya unggul terlebih dahulu lewat gol Arakdiusz Milik pada menit keempat. 

Juventus lantas kebobolan dua gol melalui penalti Joao Mario (43') dan aksi David Neres (55').

Kekalahan ini membuat Juventus tertahan di peringkat ketiga klasemen Grup H Liga Champions 2022-2023 tanpa perolehan poin.

Juventus berjarak 6 angka dari PSG dan Benfica yang berurutan menempati posisi pertama serta kedua. 

Hasil ini membuat Juventus belum meraih kemenangan pada fase grup Liga Champions 2022-2023. 

Sebelumnya, Juventus juga kalah saat melawan Paris Saint-Germain (PGS) dengan skor yang sama pekan lalu. 

Opta mencatat ini merupakan kali pertama Juventus kalah dalam dua pertandingan awal babak penyisihan grup Liga Champions. 

"Saya khawatir, tidak ada gunanya menyangkal. Kami memiliki kecenderungan kehilangan arah selama pertandingan," kata Bonucci, dilansir dari Footaball Italia.

"Saya tidak tahu mengapa itu terjadi dan itulah yang paling mengkhawatirkan. Kami berjuang untuk konsisten selama pertandingan," tuturnya. 

"Kami hanya harus diam dan mulai bekerja. Ini adalah situasi yang harus diubah, kami memiliki banyak pemain absen saat ini, jadi pemain yang sama terus bermain dan kelelahan," imbuhnya. 

Sementara itu, pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengaku baru pertama kali mengalami dua kekalahan di babak penyishan grup Liga Champions. 

"Saya tidak pernah kalah dua pertandingan di fase grup Liga Champions sebelumnya, tetapi selalu ada yang pertama untuk segalanya," ucap Allegri.

"Sepak bola sulit untuk dijelaskan, yang bisa kami katakan adalah setelah tertinggal 1-2, pertandingan berakhir. Kami berisiko kebobolan 1-3 dan 1-4," kata Allegri. 

"Ada peluang pada akhir pertandingan, tetapi performanya tidak akan menjadi lebih bagus. Tidak ada gunanya menjelaskan dan berbicara sekarang, kami hanya bisa bekerja keras," imbuhnya. 

Allegri pun meminta timnya untuk segera bangkit sebab ada pertandingan penting lainnya yang menanti. 

"Saya sudah memberi tahu tim bahwa momen-momen ini terjadi dalam sepak bola, kami harus bereaksi sebagai sebuah tim dengan rasa tanggung jawab," kata dia. 

"Kami punya laga penting Serie A melawan Monza dan setelah itu kami bisa memikirkan Liga Champions. Ini pasti akan rumit, tapi kami tidak kehilangan semuanya," imbuh Allegri. 

https://bola.kompas.com/read/2022/09/15/08000078/juventus-vs-benfica-kekalahan-berujung-rekor-buruk-bianconeri

Terkini Lainnya

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke