Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lewandowski Bangkitkan Rekor 11 Tahun, Benzema Setara Mbappe

KOMPAS.com - Robert Lewandowski dan Karim Benzema, yang semuanya berusia 34 tahun, tampil bersinar bersama tim masing-masing pada lanjutan Liga Spanyol 2022-2023. 

Robert Lewandowski dan Karim Benzema berperan dalam kemenangan Barcelona serta Real Madrid pada pekan ketiga Liga Spanyol 2022-2023, Senin (29/8/2022). 

Lewandowski mencetak dua gol dalam kemenangan Barcelona 4-0 atas Real Valladolid dalam pertandingan di Stadion Spotify Camp Nou. 

Dua gol tersebut membuat Lewandowski kini mencatatkan empat gol dalam tiga pertandingan bersama Barcelona di Liga Spanyol musim ini. 

Sebelum bersua Valladolid, Lewandowski juga mencetak dua gol ketika Barcelona menang 4-1 atas Real Sociedad pekan lalu. 

Berkat empat gol itu, Lewandowski kini berada di urutan pertama daftar top skor Liga Spanyol 2022-2023 bersama Borjan Iglesias (Real Betis). 

Sementara itu, Karim Benzema mengantarkan Real Madrid meraih kemenangan 3-1 saat melawan Espanyol dini hari tadi. 

Termasuk dua gol ke gawang Espanyol, Benzema kini sudah mencetak tiga gol dalam tiga laga. Dia berada tepat di bawah Lewandowski dalam daftar top skor Liga Spanyol. 

Torehan gol pada pekan ketiga Liga Spanyol juga mengantarkan Lewandowski dan Benzema mengukir pencapaian pribadi.

Lewandowski menjadi pemain pertama yang mencetak empat gol dalam tiga laga perdana di LaLiga sejak Radamel Falcao melakukannya untuk Atletico Madrid 11 tahun lalu atau pada 2011. 

Pemain asal Polandia itu juga merupakan pemain Barcelona pertama yang mencatatkan prestasi tersebut pada abad ke-21. 

"Dia adalah pemain yang luar biasa. Spektakuler. Sangat menyenangkan memilikinya di tim ini. Lewandowski adalah berkah dan sebuah contoh," ujar Xavi, dilansir dari Marca. 

"Dia memiliki kerendahan hati dan bekerja untuk tim. Dia bahkan membantu staf pelatih, membuat perbedaan, dan berbicara dengan para pemain muda," ucap Xavi. 

Di sisi lain, Karim Benzema juga mengukir catatan pribadi. Dia sudah mencetak 28 gol untuk Real Madrid pada tahun ini.

Data Opta Jose mencatat bahwa tidak ada pemain lain yang mencetak gol lebih banyak dari Benzema di lima liga top Eropa. Torehan 28 gol Benzema sepanjang 2022 setara dengan Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain).  

"Dia melakukannya hari ini dan kami bahkan tidak perlu membicarakan betapa pentingnya dia," tutur gelandang Real Madrid tersebut. 

Adapun Robert Lewandowski dan Karim Benzema musim lalu menjadi top skor di liga masing-masing.

Lewandowski yang kala itu masih membela Bayern Muenchen merupakan pencetak gol terbanyak di Bundesliga dengan raihan 35 gol.

Sementara itu, Benzema adalah top skor Liga Spanyol dengan torehan 27 gol.

Mengingat musim 2022-2023 yang masih panjang, keduanya bisa bersaing untuk meraih trofi Pichichi atau penghargaan untuk pencetak gol terbanyak di Liga Spanyol. 

https://bola.kompas.com/read/2022/08/29/08531718/lewandowski-bangkitkan-rekor-11-tahun-benzema-setara-mbappe

Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke