Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Bima Sakti Tegaskan Laga Hidup Mati

KOMPAS.com - Pelatih timnas U16 Indonesia, Bima Sakti, menargetkan timnya memetik kemenangan saat melawan Filipina di Piala AFF U16 2022. 

Pertandingan timnas U16 Indonesia vs Filipina pada laga Grup A PIala AFF U16 2022 akan bergulir di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (31/7/2022) pukul 20.00 WIB.

Menjelang laga perdana di Piala AFF U16 2022, Bima Sakti mengatakan bahwa semua pemainnya dalam kondisi fit dan tidak ada yang cedera. 

"Alhamdulillah tidak ada yang cedera, semua pemain dalam kondisi fit," kata Bima Sakti dalam konferensi pers di Hotel The Rich, Yogyakarta, Sabtu (30/7/2022) siang WIB. 

"Kemarin sempat ada dua, Ibnu (centre back) dan kiper, tetapi alhamdulillah hari ini sudah ikut latihan semuanya," tuturnya.

"Semua pemain siap untuk melakukan pertandingan besok melawan Filipina," ujar Bima Sakti menambahkan. 

Perihal melawan Filipina, Bima Sakti mengaku masih buta kekuatan tim lawan. Dia belum mendapatkan video permainan timnas U16 Filipina. 

Akan tetapi, dia tetap mengingatkan para pemainnya untuk selalu fokus karena setiap pertandingan adalah laga hidup mati. 

"Saya belum mendapat video Filipina, tetapi kami tetap mengantisipasi. Tidak boleh menganggap remeh lawan," kata Bima Sakti.

"Di Grup A semuanya berat. Bukan hanya Vietnam atau Singapura, Filipina juga harus diwaspadai," ucap Bima Sakti. 

"Saya selalu ingatkan kepada pemain setiap pertandingan adalah penting. Itu laga hidup mati kami," katanya menambahkan. 

"Kami ingin fokus dan memaksimalkan setiap pertandingan, baru mempersiapkan laga berikutnya," tutur Bima Sakti melanjutkan. 

Soal target di Piala AFF U16 2022, Bima Sakti pun membidik kemenangan terlebih dahulu di setiap pertandingan termasuk saat melawan Filipina. 

"Target pasti ingin menang, tetapi kan harus dengan proses yang benar. Harus respek dengan semua tim. Respek dalam artian menang dengan sportif," kata Bima Sakti. 

https://bola.kompas.com/read/2022/07/30/16200018/timnas-u16-indonesia-vs-filipina-bima-sakti-tegaskan-laga-hidup-mati

Terkini Lainnya

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke