Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saddil Ramdani Terancam Denda dari Klub Malaysia Sabah FC Usai Bela Timnas Indonesia

KOMPAS.com – Winger timnas Indonesia, Saddil Ramdani, terancam denda dari klubnya di Malaysia, Sabah FC.

Saddil Ramdani telah menyelesaikan tugasnya membantu timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia memastikan satu tempat ke Piala Asia 2023 selepas “menggebuk” Nepal dengan skor 7-0 dalam laga pamungkas Grup A putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Adapun pertandingan timnas Indonesia vs Nepal dalam jadwal Kualifikasi Piala Asia 2023 bergulir di Stadion Internasional Al Ahmad, Kuwait City, Rabu (15/6/2022).

Saddil Ramdani turut berkontribusi dengan keberhasilannya menyarangkan satu gol pada menit ke-55.

Adapun enam gol timnas Indonesia lainnya dikemas oleh Dimas Drajad (6’), Witan Sulaeman (43’, 81’), Fachruddin Aryanto (54’), Elkan Baggott (80’), dan Marselino Ferdinan (90’).

Kemenangan tersebut mengantarkan timnas Indonesia untuk mentas di Piala Asia 2023 via jalur runner-up terbaik bersama empat tim lainnya.

Ini merupakan kali pertama sejak 2007 timnas Indonesia kembali ke perhelatan tertinggi antarnegara Asia.

Setelah keberhasilan itu, pihak Sabah FC sejatinya telah meminta kepada Saddil Ramdani untuk kembali ke klub pada 16 Juni 2022.

Sabah FC meminta kepada Saddil Ramdani demikian karena mereka bakal melakoni pertandingan di Malaysia Super League 2022 kontra Sri Pahang pada Sabtu (18/6/2022).

Namun, Saddil Ramdani tidak kunjung kembali hingga pertandingan antara Sabah FC dan Sri Pahang rampung digulirkan.

Hal tersebut membuat pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee, merasa marah dengan Saddil Ramdani.

Ong Kim Swe mengatakan bahwa Saddil Ramdani bakal diberikan peringatan oleh pihak Sabah FC.

“Saddil seharusnya kembali ke klub dua hari setelah pertandingan internasional terakhir (melawan Nepal),” ucap Ong Kim Swee.

“Namun, dia belum kembali ke Kinabalu. Klub mungkin akan memberikan dia denda dan peringatak keras. Ini tidak bisa diterima,” kata dia lagi.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/21/06400038/saddil-ramdani-terancam-denda-dari-klub-malaysia-sabah-fc-usai-bela-timnas

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke