Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Indonesia Vs Kuwait, Misi Pelampiasan Tuan Rumah Al Azraq

KOMPAS.com - Timnas Indonesia wajib waspada ketika menghadapi Kuwait pada laga pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 malam ini.

Sebab, timnas Kuwait saat ini sedang mencari pelampiasan setelah gagal lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Hal itu disampaikan pelatih Kuwait, Viteslav Lavicka, dalam konferensi pers menjelang pertandingan kontra timnas Indonesia.

Duel timnas Indonesia vs Kuwait akan dihelat di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Rabu (8/6/2022) mulai pukul 23.15 WIB.

Jadwal siaran langsung dan link live streaming timnas Indonesia vs Kuwait akan tersedia di akhir artikel.

Pada Juni lalu, timnas Kuwait harus menerima kenyataan pahit setelah dipastikan tersingkir pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Kuwait sejatinya sudah berhasil menempati peringkat kedua klasemen akhir Grup B dengan koleksi 14 poin dari delapan pertandingan.

Namun, timnas Kuwait tetap dipastikan tersingkir karena gagal menjadi salah satu dari lima runner up terbaik putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Kegagalan itulah yang akan menjadi bahan bakar tambahan timnas Kuwait untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023.

Al Azraq, julukan timnas Kuwait, bertekad tampil habis-habisan mengingat mereka akan bermain di kandang sendiri.

“Setelah gagal lolos ke Piala Dunia Qatar 2022, kami harus memanfaatkan kesempatan ini dengan lebih baik," kata Lavicka dikutip BolaSport.com dari Al Anba.

"Kami akan menjalani Kualifikasi Piala Asia 2023 di markas kami," ucap Lavicka.

"Kami harus memberikan yang terbaik bagi pendukung di stadion yang haus akan prestasi dan mengembalikan posisi sepak bola kami sebelumnya," tutur Lavicka menambahkan. 

"Kami tidak ingin menanggung kegagalan baru. Kami juga tidak ingin berada dalam posisi untuk disalahkan sejak dini," ucap pelatih asal Eropa itu menambahkan.

Menilik ranking FIFA dan rekor pertemuan, timnas Kuwait sedikit lebih diunggulkan daripada Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Timnas Kuwait saat ini menempati ranking ke-146 FIFA atau sembilan tingkat di atas Indonesia.

Dari segi rekor pertemuan, timnas Kuwait tercatat sudah pernah dua kali mengalahkan Indonesia dan hanya menelan satu kekalahan dalam enam laga.

Adapun jumlah tiket putaran final Piala Asia 2023 yan diperebutkan di babak ketiga kualifikasi kali ini adalah 11. 

Total 11 tiket itu diperuntukkan untuk enam juara grup dan lima runner up terbaik. 

Itu artinya, timnas Indonesia setidaknya harus menempati peringkat kedua klasemen akhir Grup A jika ingin lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Dalam lawatan ke Kuwait kali ini, timnas Indonesia memiliki kekuatan 23 pemain.

Mayoritas pemain timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong adalah alumni Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021.

Pertandingan timnas Indonesia vs Kuwait malam ini akan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta mulai pukul 23.15 WIB.

Anda juga bisa menyaksikan laga timnas Indonesia vs Kuwait lewat layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming timnas Indonesia vs Kuwait >>> LINK

(Ibnu Shiddiq NF)

https://bola.kompas.com/read/2022/06/08/13400078/timnas-indonesia-vs-kuwait-misi-pelampiasan-tuan-rumah-al-azraq

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke