Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Inter Vs Milan, Kickoff 02.00 WIB

MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan dijadwalkan menghadapi rival sekota mereka, AC Milan, pada leg kedua semifinal Coppa Italia dini hari ini.

Pertandingan Inter vs Milan akan dihelat di Stadion Giuseppe Meazza pada Rabu (20/4/2022) mulai pukul 02.00 WIB.

Link live streaming Inter vs Milan akan tersedia di akhir artikel.

Pertandingan dini hari nanti menjadi pertemuan keempat Inter Milan dan AC Milan musim ini dengan rincian dua kali di Liga Italia dan sekali di semifinal Coppa Italia.

Pada tiga pertandingan sebelumnya, AC Milan asuhan Stefano Pioli lebih unggul dengan raihan satu kemenangan dan dua kali imbang.

Keberhasilan AC Milan mengalahkan Inter Milan musim ini terjadi pada laga pekan ke-24 Liga Italia (Serie A) awal Februari lalu.

AC Milan selaku tim tamu kala itu berhasil menumbangkan Inter Milan dengan skor tipis 2-1 berkat sepasang gol Olivier Giroud.

Adapun pertemuan terakhir AC Milan dan Inter Milan yang tersaji pada leg pertama semifinal Coppa Italia awal Maret lalu berakhir imbang tanpa gol.

Hasil imbang itu membuat peluang AC Milan dan Inter Milan untuk lolos ke final Coppa Italia dini hari nanti masih identik 50 persen.

Namun, Inter Milan besutan Simone Inzaghi patut berhati-hati karena aturan agresivitas gol tandang masih berlaku di Coppa Italia.

Inter Milan juga patut waspada jika ingin menghindari nasib sial gagal lolos ke final Coppa Italia seperti dua musim terakhir.

Nerazzurri, julukan Inter Milan, selalu tersingkir di semifinal Coppa Italia dalam dua musim terakhir setelah takluk dari Napoli (2019-2020) dan Juventus (2020-2021).

Uniknya, Napoli dan Juventus secara berurutan adalah kampiun Coppa Italia dalam dua musim terakhir.

Inter Milan tercatat sudah lebih dari satu dekade tidak pernah lolos ke partai puncak Coppa Italia.

Kali terakhir Inter Milan lolos ke final Coppa Italia terjadi pada musim 2010-2011. 

Inter Milan yang kala itu masih dilatih Leonardo sukses meraih gelar Coppa Italia berkat kemenangan 3-1 atas Palermo di partai final.

Berbeda dari Inter Milan, AC Milan tercatat dua kali lolos ke final Coppa Italia dalam satu dekade terakhir tepatnya pada musim 2015-2016 dan 2017-2018.

Namun, masa puasa AC Milan untuk kembali meraih gelar juara Coppa Italia jauh lebih lama daripada Inter Milan.

AC Milan tercatat sudah hampir dua dekade tidak pernah lagi mengangkat trofi juara Coppa Italia sejak terakhir kali meraihnya pada musim 2002-2003.

Pada musim 2015-2016 dan 2017-2018, AC Milan harus puas menjadi runner up Coppa Italia setelah kalah dari Juventus di partai final.

Rivalitas Inter Milan dan AC Milan musim ini sangat menarik karena keduanya juga bersaing ketat di jalur perebutan gelar juara Liga Italia.

AC Milan saat ini memimpin klasemen Liga Italia dengan koleksi 71 poin dari 33 pertandingan.

Posisi AC Milan masih belum aman karena mereka hanya unggul dua angka atas Inter Milan yang baru bermain 32 kali di urutan kedua.

Salah satu di antara AC Milan dan Inter Milan nantinya akan bertemu pemenang dari duel Juventus vs Fiorentina di final Coppa Italia. 

Juventus asuhan Massimiliano Allegri saat ini di atas angin karena mereka berhasil menumbangkan Fiorentina 1-0 di Stadion Artemio Franchi pada semifinal pertama. 

Kemenangan itu membuat Juventus selaku juara bertahan Coppa Italia hanya membutuhkan hasil imbang ketika menjamu Fiorentina di Stadion Allianz, Turin, pada semifinal kedua untuk mengunci tiket final.

Semifinal kedua Coppa Italia antara Juventus vs Fiorentina dijadwalkan berlangsung pada Kamis (21/4/2022) dini hari WIB.

Pertandingan Inter vs Milan dini hari nanti akan disiarkan langsung oleh TVRI mulai pukul 02.00 WIB.

Anda juga bisa menyaksikan pertandingan Inter vs Milan lewat layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming Inter vs Milan >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2022/04/20/00400068/link-live-streaming-inter-vs-milan-kickoff-02.00-wib

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke