Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menuju Piala AFF U23, Timnas Indonesia Carter Pesawat untuk Terbang ke Kamboja

KOMPAS.com - Timnas Indonesia yang akan berjuang dalam pergelaran Piala AFF U23 2022 dijadwalkan berangkat ke Kamboja pada Jumat (11/2/2022) siang WIB.

Dilansir dari laman resmi PSSI, timnas U23 Indonesia bakal terbang ke Kamboja dengan menggunakan pesawat carter.

Para pemain beserta tim pelatih pimpinan Shin Tae-yong perlu menggunakan pesawat carter karena penerbangan dari Indonesia menuju Phnom Penh, Kamboja, tidak setiap hari ada.

Selain itu, jumlah penerbangan menuju Phnom Penh semakin berkurang karena adanya peningkatan kasus Covid-19.

PSSI pun mengucapkan terima kasih kepada maskapai Garuda yang telah membantu proses keberangkatan skuad timnas U23 Indonesia menuju Phnom Penh.

"Kami (PSSI) berterima kasih kepada maskapai Garuda yang ikut membantu kelancaran penerbangan menuju Phnom Penh,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi.

Sebelum berangkat ke Kamboja untuk mengikuti Piala AFF U23 2022, skuad timnas Indonesia akan lebih dulu dilepas oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dan beberapa Komite Eksekutif (Exco) PSSI pada Jumat pagi.

Yunus Nusi menjelaskan, skuad timnas U23 Indonesia harus tiba di Kamboja sejak empat hari sebelum laga pertama.

"Aturan resmi tim sudah harus berada di Kamboja 4 hari sebelum laga pertama. Itu sebabnya tim akan jalan tanggal 11 Februari,” ujar Yunus Nusi.

Timnas Indonesia dijadwalkan melakoni laga pertama fase grup Piala AFF U23 pada Selasa (15/2/2022).

Skuad Garuda Muda yang tergabung di Grup B akan membuka perjuangan dengan melawan Laos di Prince Stadium.

Setelah itu, mereka bakal melawan Myanmar di venue yang sama pada Jumat (18/2/2022).

Lalu, pada matchday terakhir Grup B, timnas U23 Indonesia dijadwalkan bersua Malaysia di Morodok Techo National Stadium, Senin (21/2/2022).

Yunus Nusi menilai, timnas Indonesia punya peluang besar untuk menjuarai Piala AFF U23 2022.

Terlebih lagi, skuad Garuda Muda diperkuat oleh sederet pemain yang sebelumnya berhasil membawa timnas senior menjadi runner-up Piala AFF 2020 di Singapura pada awal Januari lalu.

"Apalagi materi pemain ini mayoritas diambil dari Piala AFF 2020 lalu. Itu artinya sudah ada chemistry di antara pemain," ucap Yunus Nusi.

Selain itu, timnas Indonesia juga datang ke Piala AFF U23 2022 dengan menyandang status juara bertahan.

Sebelumnya, mereka sukses merengkuh gelar pada edisi 2019, ketika masih ditukangi oleh pelatih yang kini bertugas sebaga Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/10/09563468/menuju-piala-aff-u23-timnas-indonesia-carter-pesawat-untuk-terbang-ke-kamboja

Terkini Lainnya

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke