Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Persiraja Vs Persita, Gol Free Kick Harrison Bawa Pendekar Cisadane Unggul

KOMPAS.com - Persita Tangerang untuk sementara unggul 1-0 atas Persiraja Banda Aceh pada babak pertama laga pekan ke-23 Liga 1 2021-2022.

Laga Persiraja vs Persita Tangerang dilangsungkan di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Minggu (6/2/2022).

Pada 45 menit pertama, pemain asing Persita asal Brasil, Harrison Cardoso, menjadi pembeda usai tendangan bebasnya berhasil menjebol gawang Persiraja pada menit ke-29.

Bermula dari serangan Persita via Taylon Correa yang dilanggar dekat area penalti, wasit kemudian memberikan tendangan bebas bagi Persita.

Pendekar Cisadane, julukan Persita, pun tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.

Harrison Cardoso, yang mengeksekusi tendangan bebas itu, meluncurkan tendangan deras kaki kanan yang menembus gawang Fakhrurrazi Quba.

Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan Persita Tangerang.

Tertinggal, Persiraja pun mencoba untuk menekan. Namun, upaya dari Defri Rizki dkk masih belum berhasil membobol gawang lawan.

Begitu pula dengan akselerasi dari Assanur Rijal yang masih bisa diredam oleh barisan pertahanan Persita.

Pada pengujung babak pertama, Persiraja mendapat peluang via tendangan bebas usai Lelis dilanggar oleh pemain lawan.

Akan tetapi, skema tendangan bebas yang baik masih bisa digagalkan oleh kiper Dhika Bhayangkara.

Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Persita Tangerang.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/06/16055548/ht-persiraja-vs-persita-gol-free-kick-harrison-bawa-pendekar-cisadane-unggul

Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke